Waduh! Rumah Mewah di Tulung Selapan OKI Didatangi Tim Gabungan BNN, Ada Apakah Gerangan?
Sebuah rumah mewah di Kecamatan Tulung Selapan, Kabupaten OKI didatangi oleh BNN Pusat bersama BNNP Sumsel, Rabu 30 Juli 2025.--istimewa
KAYUAGUNG, KORANPALPRES.COM - Sebuah rumah mewah di Kecamatan Tulung Selapan, Kabupaten OKI didatangi oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) Pusat bersama BNNP Sumsel, Rabu 30 Juli 2025.
Kedatangan BNN Pusat bersama BNNP Sumsel di rumah mewah milik HS di Desa Tulung Selapan Ilir tidak lain melakukan penggeledahan.
Hal ini sendiri diduga kuat karena adanya keterlibatan dalam aliran dana dari peredaran gelap Narkotika.
Bahkan dari informasi yang didapatkan bahwa penggeledahan yang dilakukan tidak lain merupakan bagian dari pengembangan kasus dari tindak pidana Narkotika.
BACA JUGA:Pemkab Muba dan BNNP Sumsel Resmi Bekerja Sama, Tabuh Genderang Perang Lawan Narkoba
Pengembangan ini sendiri dilakukan dari salah satu pelaku berinisial M yang divonis dan menjalani hukuman di LP Nusa Kambangan.
Dalam perjalanannya HS ini diduga adanya keterlibatannya dalam hal aliran dana terkait kasus Narkotika.
Kegiatan penggeledahan yang dilakukan ini dipimpin oleh perwira BNN seperti Kombes Pol Imam Subandi S.H M.H., Kasubdit Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) BNN Pusat.
Kombes Pol Sigit Tumoro S.I.K, Kasubdit Penindakan dan Pengejaran BNN Pusat dan Kombes Pol Liliek Tribhawono, S.I.K., M.H., Kabid Pemberantasan BNN Provinsi Sumsel.
BACA JUGA:Kapolres Lahat Hadiri Rakor Forkopimda Bersama BNN Sumsel Terkait P4GN, Ini Penampakannya
BACA JUGA:Redam Pemberantasan Peredaran Narkotika, Pemkab Lahat Gandeng BNN Sumsel, Hal Ini yang Dilakukan
Turut mendampingi dalam kegiatan yang dilakukan Polres OKI, dalam hal ini Kasat Reskrim, Kasat Narkoba, serta Kapolsek Tulung Selapan.
Kapolres OKI, AKBP Eko Rubiyanto mengatakan, untuk proses penggeledahan hingga saat ini masih berlangsung.