Wakapolda Sumsel Ikuti Rapat Secara Virtual, Tentang Apa?
Wakapolda Sumsel Brigjen Pol M. Zulkarnain, SIK, M Si, Irwasda Kombes Pol Feri Handoko Soenarso SH SIK bersama PJU Polda Sumsel dan Kapolres/Tabes, Kapolsek/Ta jajaran Polda Sumsel ikuti rapat secara Virtual.--Bidhumas Polda Sumsel
PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Wakapolda Sumsel Brigjen Pol M. Zulkarnain, SIK, M Si, Irwasda Kombes Pol Feri Handoko Soenarso SH SIK bersama PJU Polda Sumsel dan Kapolres/Tabes, Kapolsek/Ta jajaran Polda Sumsel ikuti rapat secara Virtual.
Hal ini tidak lain dalam persiapan Gerakan Pangan Murah Polri dipimpin Irwasum Polri di ruang Vidcon lantai II Mapolda Sumsel, Kamis 7 Agustus 2025.
Irwasum Polri, Komjen Pol. Prof. Dr. Dedi Prasetyo, S.H., M.Hum., , M.M., memimpin rapat terkait persiapan pelaksanaan Gerakan Pangan Murah Polri.
Rapat ini bertujuan untuk mendukung ketahanan pangan nasional dan menjaga stabilitas harga bahan pokok, khususnya beras.
BACA JUGA:Tegas! Ini Kesiapan Polda Sumsel Dalam Hadapi Ancaman Musim Kemarau
BACA JUGA:Polda Sumsel Gelar Rakernis Gabungan, Berikut Tujuannya
Dalam arahannya, Irwasum Polri menekankan pentingnya peran Polri dalam memastikan program Gerakan Pangan Murah berjalan tepat sasaran.
Beberapa poin penting yang disampaikan seperti pengawasan Distribusi Beras, dimana Polri diminta untuk memastikan harga jual beras SPHP tidak melebihi Harga Eceran Tertinggi yang telah ditetapkan pemerintah.
Kemudian pencegahan Penimbunan, disini Polri harus mencegah terjadinya praktik jual kembali oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab maupun penimbunan stok oleh pengepul.
Transparansi Distribusi dengan memastikan tidak ada pencampuran antara beras SPHP dan jenis beras lainnya untuk menjaga kualitas dan transparansi distribusi.
BACA JUGA:Resmi! Polda Sumsel Terima Himbah Tanah dan Gedung Pemprov Sumsel, Untuk Apa?
BACA JUGA:Ini Imbauan Dirkrimsus Polda Sumsel ke Masyarakat Tentang Karhutla
Sosialisasi kepada Masyarakat, dimana Polri diminta untuk memaksimalkan upaya sosialisasi kepada masyarakat guna meningkatkan penyerapan beras SPHP dan mendukung misi stabilisasi harga di tingkat konsumen.
Rapat ini juga membahas tentang pelaporan yang terstruktur dan akuntabel, serta evaluasi berkala pencapaian target program.