Bukan Sawit atau Karet, 3 Daerah Ini Jadi Penghasil Kentang Terbesar di Sumatera Selatan, Palembang Nihil!
Bukan Sawit atau Karet, 3 Daerah Ini Jadi Penghasil Kentang Terbesar di Sumatera Selatan Palembang Nihil!-freepik-
KORANPALPRES.COM – Bicara soal komoditas pertanian di Sumatera Selatan, biasanya orang akan langsung menyebut karet, kopi, atau kelapa sawit.
Tapi siapa sangka, di balik dominasi komoditas tersebut, ada juga produksi kentang yang ikut menyumbang hasil bumi di Bumi Sriwijaya.
Meski jumlahnya belum besar, data Badan Pusat Statistik (BPS) Sumatera Selatan mencatat ada tiga daerah penghasil kentang di Sumsel, sementara Palembang sama sekali tidak menanam kentang.
Produksinya pun sangat bervariasi, mulai dari ribuan kuintal hingga hanya beberapa kuintal saja.
BACA JUGA:Sumsel Masuk 10 Besar Daerah Penghasil Telur Ayam Terbesar di Indonesia, Cek Posisinya!
Nah, biar nggak penasaran, berikut ulasan lengkap tentang daerah penghasil kentang di Sumatera Selatan menurut BPS.
1. Kabupaten Muara Enim – Si Jawara Kentang Sumsel
Kabupaten Muara Enim layak disebut sebagai raja kentang di Sumatera Selatan.
Menurut data BPS, produksi kentang di Muara Enim pada tahun 2022 mencapai 4.420 kuintal, naik signifikan dari tahun sebelumnya yang hanya 3.072 kuintal.
BACA JUGA:3 Daerah Penghasil Sayuran Terbesar di Sumatera Selatan, Ini Daftarnya
BACA JUGA:6 Daerah Penghasil Gas Alam Terbesar di Indonesia, Sumatera Selatan Ada di Urutan Ini
Lonjakan ini menunjukkan bahwa masyarakat Muara Enim semakin serius mengembangkan kentang sebagai salah satu alternatif komoditas unggulan selain karet dan batubara yang selama ini lebih dikenal.