Mengenal Perkutut Jawa, Burung Katuranggan yang Dipercaya Membawa Rezeki
Mengenal Perkutut Jawa, Burung Katuranggan yang Dipercaya Membawa Rezeki--Gemini AI
KORANPALPRES.COM- Burung perkutut memiliki beragam jenis, salah satunya perkutut Jawa yang sudah banyak dikenal oleh masyarakat Indonesia.
Perkutut Jawa, juga biasa disebut dengan perkutut lokal yang mempunyai pesona luar biasa di mata para pecinta perkutut.
Burung perkutut ini memiliki ciri tubuh yang lebih ramping serta panjang sekitar 20-25 cm.
Serta mempunyai keunikan yang memang berbeda sehingga mampu menarik minat para pecinta perkutut.
BACA JUGA:Punya Perkutut dengan Ciri-Ciri Ini? Bersiaplah untuk Hidup Makmur dan Kaya Raya Hingga 7 Turunan
BACA JUGA:Pelihara Perkutut Ini Niscaya Rezeki Datang Tak Terbendung, Perhatikan Ciri Fisiknya!
Perkutut Jawa dari tampilannya memang menawan jika dibandingkan dengan jenis burung lainnya.
Dari bentuk kepala yang bulat hingga ekor yang proporsional, setiap bagian tubuhnya memancarkan keindahan tersendiri.
Kepala perkutut ini memiliki warna abu-abu dan warna coklat dengan tepi hitam pada punggungnya sehingga menjadi ciri khas yang menarik.
Hanya saja hal yang paling menonjol adalah bulu ekor yang warnanya hitam dengan sisi terluar warna putih.
BACA JUGA:Primbon Jawa Ungkap 6 Burung Perkutut Bertuah, Bawa Aura Positif dan Rezeki Berlimpah
BACA JUGA:Menguak Misteri! Mitos Burung Perkutut dalam Kehidupan Masyarakat
Dengan begitu menghadirkan sentuhan keanggunan pada penampilannya.
Burung perkutut Jawa juga lebih populer dengan istilah 'katuranggan', yang melihat dari ciri fisik yang diyakini mempunyai tuah atau yoni bisa menghadirkan rezeki berlimpah.