Benarkah Bagian Potongan Dada Daging Ayam yang Paling Tinggi Protein? Temukan Jawabannya di Sini
Bagian Potongan Daging Ayam Yang Paling Tinggi Protein! Benarkah Dada Ayam? -Foto: Ayam Potong- Freepik-
BACA JUGA:Waspadai 5 Tanda Ginjal Tidak Sehat, Nomor 2 Bisa Langsung Terdeteksi, Yuk Disimak!
Kandungan protein pada bagian ayam tepatnya pada bagian dada ayam, jika dihitung bagian dada ayam yang telah dimasak tanpa kulit sekitar 170 gram mengandung 54 gram protein (setara dengan 31 gram protein per 100 gram).
Pada bagian dada ayam juga memiliki 165 kalori per 100 gram atau setara dengan 284 kalori.
Jika dihitung secara persentase maka dada ayam ini banyak mengandung protein sekitar 80% dan 20% sisanya adalah lemak.
2. Paha atas daging ayam
BACA JUGA:Lontar? Khasiat Bagi Kesehatan dan Kegunaannya Dalam Budaya Tradisi
Kandungan protein pada potongan bagian ayam selanjutnya yaitu paha atas, jika dihitung paha ayam yang telah matang dan tanpa kulit dan juga tulang diperkirakan beratnya sekitar 52 gram.
Dengan berat tersebut, paha ayam bagian atas mengandung 13,5 gram protein. Atau setara dengan 26 gram protein per 100 gramnya.
Tidak hanya itu, paha ayam juga memiliki 29 kalori per gramnya atau setara dengan 109 kalori perpotongan paha atas.
Jika dihitung secara persentasenya paha ayam bagian atas ini memiliki 53% kalori yang berasal dari protein serta sekitar 47% dari lemak.
BACA JUGA:Jus Lidah Buaya, Yuk Ketahui 8 Manfaat Jus Lidah Buaya untuk Kesehatan!
3. Paha bawah daging ayam
Kita beralih pada kandungan protein di setiap potongan daging ayam yaitu di bagian paha bawah.
Dari satu potong paha bagian bawah atau drumstick ini jika dihitung tanpa kulit dan telah matang yang didapatkan dengan berat 44 gram.
Maka, dengan berat tersebut paha ayam bagian bawah tersebut mengandung sekitar proteinnya 12,4 gram (setara dengan 28,3 gram protein per 100 gram).