University of Technology Sydney (UTS) luncurkan Robotics Institute
UTS Robotics Institute Director Sarath Kodagoda with Industry and Science Minister Ed Husic-Oscar Colman Portrait Studio-doc
SYDNEY - University of Technology Sydney (UTS) telah meluncurkan Robotics Institute, sebuah pusat riset terdepan yang akan menjadi mesin inovasi robotik dunia.
Pusat riset ini dipimpin oleh Profesor Sarath Kodagoda, seorang ahli mekatronika dan robotik yang terkemuka di dunia.
Dengan dukungan lebih dari 80 peneliti, UTS Robotics Institute telah fokus pada pengembangan solusi robotik yang dirancang khusus untuk berbagai industri, pemerintah, dan mitra nirlaba.
Bidang-bidang riset meliputi infrastruktur, pertanian, kesehatan, manufaktur, dan pertahanan.
Profesor Andrew Parfitt, Vice-Chancellor & President UTS, menganggap peluncuran Robotics Institute sebagai pencapaian besar dalam pengembangan robotik di UTS.
"Peluncuran Robotics Institute membangun kapasitas kelas dunia yang akan memberikan kontribusi besar dalam ilmu robotik, serta meningkatkan kemampuan industri dalam mengembangkan dan memanfaatkan robotik generasi baru," ujar Profesor Parfitt.
Pada acara peluncuran, sejumlah proyek penting yang telah dihasilkan oleh UTS Robotics Institute turut dipamerkan.
Ini mencakup solusi robotik inovatif untuk pemeliharaan Sydney Harbour Bridge, peran robot dalam mendukung infrastruktur NBN, dan kolaborasi yang inovatif dengan Sydney Water untuk menciptakan sistem robotik yang memonitor kondisi pipa air berbahan logam yang tertanam di dalam tanah dan pipa air buangan berbahan semen.
BACA JUGA:Wah! Dapat Nilai 9,5, Ini Pesan Kapolda Tentang Evaluasi Sistem Kota Ops Mantap Brata Musi 2023-2024
BACA JUGA:PKL Pagaralam 'Bandel' Jualan Di Trotoar Sekitar Puskesmas, Selain Semrawut Ini Bahayanya
Profesor Sarath Kodagoda, yang berperan sentral dalam pembentukan Robotics Institute, juga berhasil mencapai berbagai pencapaian signifikan melalui UTS Centre for Autonomous Systems, lembaga yang menjadi landasan pembentukan Robotics Institute.
Lebih dari 70 riset dan penghargaan industri telah dihasilkan melalui kerja sama yang erat dengan industri.