Bukan Cuma Mantau dan Ngawasi? Ini 4 Peran Penting Pengawas Madrasah di Era Modern Menurut Kemenag
Kementerian Agama mengharapkan Pengawas Madrasah ikut membantu dalam menciptakan lingkungan belajar yang efisien dan efektif.--kolase koranpalpres.com
BACA JUGA:37 Jurnal PTKI Negeri dan Swasta Sudah Terindeks Scopus, Berikut Ini Daftar Lengkapnya!
Pengawas juga harus mampu manfaatkan potensi data dan teknologi untuk pengambilan keputusan yang lebih baik dan mengintegrasikan teknologi dalam proses pembelajaran.
“Sehingga dapat memberikan kontribusi yang signifikan terhadap transformasi positif dalam pendidikan madrasah,” urainya.
Sidik mengimbuhkan, dalam menghadapi tantangan kontemporer, pengawas harus melakukannya dengan fleksibel.
Mereka harus mampu beradaptasi dengan cepat terhadap perubahan dan tantangan pendidikan.
BACA JUGA:Warga Lampung Tebar Pesona Asmara Online dari Dalam Lapas, Dosen Cantik Tertipu Rp 50 Jutaan
Pengawas Madrasah perlu memiliki kesiapan dalam menghadapi perubahan yang terus menerus.
“Pengawas harus menjadi inspirasi untuk perubahan positif, pengawas madrasah dapat menjadi teladan dalam mendorong inovasi, memotivasi staf dan siswa, serta membangun budaya kerja yang kolaboratif dan progresif,” pungkasnya.*