Cegah Pelanggaran, Puluhan Kendaraan Diperiksa Denpom II/1 Bengkulu Wilayah Kodam II/Swj

Denpom II/1 Bengkulu wilayah Kodam II/Swj melaksanakan Sosialisasi Ops Gaktib di Lapangan Makorem 041/Gamas yang beralamat di Jalan Pembangunan, Kota Bengkulu, Kamis 18 Januari 2024.--Pendam II/Swj

BENGKULU, KORANPALPRES.COM - Dalam rangka Ops Gaktib (Operasi Penegakan Ketertiban) Polisi Militer Waspada Wira Lembing TA 2024.

Detasemen Polisi Militer (Denpom) II/1 Bengkulu wilayah Kodam II/Swj melaksanakan Sosialisasi Ops Gaktib.

Hal tersebut disampaikan oleh Komandan Denpom II/1 Bengkulu wilayah Kodam II/Swj, Letkol Cpm Mapangara SH.

Yang bertempat di Lapangan Makorem 041/Gamas yang beralamat di Jalan Pembangunan No. 03, Kota Bengkulu, Kamis 18 Januari 2024.

BACA JUGA:Kembalikan Fungsi Lahan, Dandim Bangka Wilayah Kodam II/SWj Bersama Pemda Tanam Pohon Serentak

BACA JUGA:Denkesyah 02.04.04 Palembang Gelar Penyuluhan Kesehatan Demi Jaga Pola hidup, Pola Makan dan Rajin Olahraga

Pada kesempatan tersebut, Dandenpom menyampaikan kegiatan sosialisasi Ops Gaktib ini sebagai upaya preventif, yaitu untuk meminimalisir.

Hingga bahkan menekan angka kecelakaan lalu lintas serta mencegah terjadinya pelanggaran anggota Personel Korem 041/Gamas dan jajaran saat berlalu lintas di jalan raya.

Dandenpom ll/1 Bengkulu juga meminta kepada anggota jajaran Korem 041/Gamas wilayah Kodam II/Swj agar selalu patuh dan taat dalam berlalu lintas.

Untuk menghindari kerugian personel maupun materiil, karena dalam masa jabatannya sudah ada korban dari kejadian Lakalantas. 

BACA JUGA:Korem 044/Gapo Wilayah Kodam II/Swj Bersinergi Dengan Polda Sumsel, Siap Ciptakan Pemilu Aman dan Damai

BACA JUGA:Panglima TNI: Netralitas, Jaga Citra Positif dan PRIMA

“Patuhi dan taati aturan dalam berlalu lintas guna menghindari kecelakaan dan berkendaraanlah dengan baik," ungkapnya.

Setelah kegiatan sosialisasi, kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan kelengkapan kendaraan dinas dan pribadi baik roda dua maupun roda empat milik personel Makorem 041/Gamas. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan