Reses Tahap I Tahun 2024, Dapil X DPRD Sumsel Sampaikan Kabar Gembira
Koordinator dapil X. Muhamad F. Ridho memberikan penjelasan atas aspirasi warga kelurahan Sei Sedapat-Rosalini palpres.bacakoran.co-
Candra, warga setempat, minta dibuatkan PAM mandiri dan tanggul anti banjir karena saat musim hujan air lambat surut hingga mereka kebanjiran.
Warga lainnya, Afin, minta kabel dan tiang listrik. Saat ini warga secara swadaya hanya menggunakan besi biasa untuk tiang listrik sehingga daya listriknya tidak stabil.
BACA JUGA:Reses Terakhir, Anggota DPRD Dapil 3 Serap Asmara 9 Kecamatan
BACA JUGA:Reses Terakhir DPRD Lahat Dapil 3 Serap Asmara, Prioritaskan Pembangunan Ini
Sementara warga Kelurahan Keramat Raya yang turut hadir menyampaikan harapan agar daerahnya juga mendapat jatah pembangunan, termasuk pengecoran jalan.
Kabar gembira itu juga disampaikan kepada warga saat pertemuan di Kelurahan Kenten. Herman, warga RT 05, mengaku sangat bersyukur karena akses ke rumahnya yakni Lorong Idola, segera dicor.
“Alhamdulillah Pak, akhirnya jalan kami dapat dicor. Kami sudah lama bermukim di sini dan Jalan Idola itu belum pernah mendapat sentuhan pembangunan dari pemerintah,” tuturnya.
Melihat hal ini, seorang warga bernama Edi langsung menyampaikan aspirasi dan minta jalan di daerahnya juga dicor.
BACA JUGA:Wakil Ketua DPRD Muba Endi Susanto Serap Aspirasi Masyarakat Melalui Reses
Sementara Fauzi berharap agar Masjid Al Ikhlas direnovasi karena lantainya lebih rendah dari jalan. Ada juga yang minta pengadaan keranda untuk masjid-masjid di Kelurahan Kenten.
Menanggapi aspirasi ini, Ridho menjelaskan, untuk renovasi masjid merupakan kewenangan kabupaten.
Namun Pemprov Sumsel bisa memberi dana hibah dengan syarat masjid berbentuk yayasan dan sudah terdaftar selama 5 tahun.
“Pengajuan bantuan juga harus berbentuk proposal yang sudah diverifikasi,” ujar Ridho.
BACA JUGA:DPRD Lahat Sampaikan Laporan Hasil Reses, Ini Aspirasi Masyarakat yang Mendominasi