Ungkap Ganja Sebanyak 35 Paket, Pj Gubernur dan Kepala BNNP Sumsel Apresiasi Pangdam II/Swj
Pangdam II/Swj Mayjen TNI Yanuar Adil berfoto bersama dengan Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni dan Kepala BNNP Sumsel, Brigjen TNI Djoko Prihadi SH MH usai melakukan penyerahan barang bukti ganja sebanyak 35 paket, Selasa 13 Februari 2024.--Kurniawan
Sementara itu, dalam sambutanya, Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni menyampaikan atas nama pemerintah daerah mengucapkan apresiasi dan berterima kasih kepada Pangdam II/Swj berikut jajarannya dalam pengungkapan Narkoba.
"Ini perlu jadi perhatian kita semua, karena akan merusak generasi muda dan bangsa. Untuk itu perlu dukungan dan kekompakan semua pihak dalam pencegahan Narkoba," ungkapnya.
BACA JUGA:Satgas Yonif 200/BN Mengajar Cerdaskan Anak Papua
BACA JUGA:Dandim 0405/Lahat Serahkan 120 Kendaraan Dinas Kepada Babinsa, Ini Pinta Dia
Selain tentang upaya pemberantasan Narkoba, Fatoni juga sampaikan apresiasi terhadap berbagai hal kegiatan sosial yang dilakukan oleh Pangdam II/Swj dan jajarannya seperti penanganan Karhutla, Stunting maupun kegiatan lainnya.
Ditempat yang sama, Kepala BNNP Sumsel, Brigjen TNI Djoko Prihadi SH MH juga menyampaikan terima kasih kepada Pangdam II/Swj tentang upaya penggagalanya Narkoba Ganja dari Padang Sidempuan ke Palembang itu.
"Saat ini, dalam skala nasional, prevelensi penyalahgunaan narkoba Sumsel berada di peringkat 5. Saya berterima kasih kepada Pangdam II/Swj dan jajarannya dalam membantu pemberantasan narkoba," Jelas Brigjen TNI Djoko.
"Kedepan, BNN akan lebih memperkuat komunikasi dan kerjasama dengan jajaran Kodam, khususnya jaringan Intel untuk mengungkap peredaran Narkoba," pungkas dia.
BACA JUGA:Pastikan Situasi Aman Jelang Pemilu 2024, Kodim 0417/Kerinci Gelar Patroli Gabungan Skala Besar
BACA JUGA:Kodim 0408/BS Peringati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1445 H/2024 M
Dapatkan update konten terkini dan terbaru setiap hari di koranpalpres.com. Ayo Gabung di Channel WhatsApp dengan cara klik link ini "Channel WA koranpalpres.com".*