https://palpres.bacakoran.co/

Satgas Yonif 200/BN Terjunkan Tim Kesehatan Ke Kampung Anjelma

Satgas Yonif 200/BN melalui Pos Kurima menerjunkan Tim Kesehatan demi untuk menjumpai masyarakat bertempat di Kampung Anjelma, Distrik Kurima, Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan.--Pendam II/Swj

Satgas Yonif 200/BN melalui Pos Elelim melaksanakan ibadah bersama masyarakat bertempat di Gereja Keuskupan Jayapura, Distrik Elelim, Kabupaten Yalimo, Papua Pugunungan.

Hal itu dikatakan Wadan Satgas Yonif 200/BN, Mayor Inf Syarifuddin Sinaga dalam rilisnya, Papua, Ahad 3 Maret 2024.

BACA JUGA:Sebelum Tutup Pendidikan, Siswa Tamudi Angmor TA 2024 Laksanakan Samapta Akhir

BACA JUGA:Kasdam II/Swj Tinjau Langsung TMMD ke-119 Kodim 0428/MM

Wadan Satgas menegaskan bahwa kegiatan ibadah bersama masyarakat ini sebagi wujud pembinaan mental kerohanian untuk meningkatkan keimanan kepada Tuhan Yang Maha Esa.

“Kegiatan ibadah bersama juga bertujuan untuk merangkul masyarakat dalam bidang agama yang diharapkan terjalinnya silaturahmi dengan masyarakat di Distrik Elelim,” ucap Wadan Satgas.

Usai melaksanakan ibadah Minggu bersama, personel Pos Elelim mengajarkan anak-anak Sekolah Minggu mengenai cerita keagamaan untuk lebih memahami dan mengenal agama sejak usia dini.

"Kami juga diberikan kesempatan mengajarkan anak-anak Sekolah Minggu untuk mengajarkan nilai-nilai keagamaan serta memotivasi anak-anak di usia dini untuk lebih giat dalam beribadah," imbuh Wadan Satgas.

BACA JUGA:Serda Pudja, Kowad Kodam II/Swj Harumkan TNI AD di Kapolri Cup 2024

BACA JUGA:Latihan Paskibra Kota Palembang 2024, Danrem 044/Gapo: Pemuda Akan Pimpin Indonesia Emas 2045

Sementara itu, Pendeta Imanuel Itlay mengaku senang dan mengucapkan banyak terima kasih kepada personel Elelim Satgas Yonif 200/BN yang telah meluangkan waktunya untuk ibadah bersama dan mengajarkan anak-anak di Sekolah Minggu.

"Saya mewakili jemaat di sini merasa senang karena Bapak TNI ikut ibadah bersama sebagai motivasi masyarakat serta anak-anak agar lebih giat lagi dalam beribadah. Terima kasih Bapak TNI, semoga Tuhan memberkati," tandasnya.

Dapatkan update konten terkini dan terbaru setiap hari di koranpalpres.com. Ayo Gabung di Channel WhatsApp dengan cara klik link ini "Channel WA koranpalpres.com".*

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan