Indahnya Ramadan, Korem 044/Gapo dan Persit KCK Berbagi Takjil Buka Puasa
Prajurit Korem 044/Gapo bersama Persit KCK Koorcabrem 044 PD II/Swj berbagi kebaikan dengan membagikan Takjil Gratis kepada masyarakat dan pengguna jalan di depan Makorem 044/Gapo.--Penrem 044/Gapo
PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Jelang waktu berbuka puasa, Prajurit Korem 044/Gapo bersama Persit KCK Koorcabrem 044 PD II/Swj.
Berbagi kebaikan dengan membagikan Takjil gratis kepada masyarakat dan pengguna jalan, kegiatan tersebut.
Digelar di depan Makorem 044/Gapo yang beralamat di Jenderal Sudirman Km. 4 Kota Palembang, Sabtu 16 Maret 2024.
Bulan Ramadan termasuk bulan yang penuh berkah diantara bulan lainnya. Selain menjalankan ibadah puasa selama 1 bulan penuh.
BACA JUGA:Senyum dan Tegur Sapa Satgas Yonif 200/BN Saat Berkunjung Ke Kampung Bolakme
BACA JUGA:Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Turun Langsung ke Sawah Dampingi Petani
Selama bulan Ramadan juga diisi dengan kegiatan-kegiatan positif untuk mendapatkan berkah dan pahala dari Allah SWT.
Tak ketinggalan, Prajurit Korem 044/Gapo bersama Persit KCK Koorcabrem 044 PD II/Swj membagikan Takjil gratis.
Kepada warga dan pengguna jalan yang melintas di depan Makorem 044/Gapo baik motor maupun kendendaraan lainnya.
Kapenrem 044/Gapo, Mayor Inf Jauhari mengatakan, bahwa kegiatan bagi-bagi takjil gratis ini akan dilaksanakan Korem selama bulan Ramadan.
BACA JUGA:Tiang Listrik Jalan Roboh, Babinsa Kodim 0422/Lambar Gercep Evakuasi
BACA JUGA:Tanamkan Disiplin Sejak Dini, Satgas TMMD Latih PBB Anak-Anak SD
"Kegiatan ini akan terus berlangsung selama bulan Ramadan di depan Makorem 044/Gapo dengan bagi-bagi takjil gratis," ungkapnya.
Banyak amalan yang bisa dilakukan, lanjut dia mengatakan, hal ini agar mendapatkan ganjaran yang luar biasa dari Allah SWT.