https://palpres.bacakoran.co/

Ancaman Terorisme, Kapolri Ingatkan Jajaran Kasatwil Polri Untuk Waspada

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo--humas

JAKARTA - Dalam menghadapi tahapan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Listyo Sigit Prabowo ingatkan jajaran Kasatwil Polri untuk waspada terhadap ancaman terorisme. 

Bahkan juga terhadap konflik yang dapat mengganggu tahapan Pemilu 2024. "Kita melihat sekarang ini dinamika tantangan global, termasuk perang Israel-Palestina," ujarnya, Kamis (2/11/2023).

Hal ini dapat berimplikasi terhadap meningkatnya kejahatan terorisme. "Untuk itulah kita harus mengantisipasinya, agar agenda pemilu dan pembangunan dalam negeri dapat berjalan lancar," katanya. 

Bahkan hal ini, katanya tentunya juga membangkitkan sel-sel yang terafiliasi dengan teroris dan mau tidak mau kita juga tentunya harus waspada.

BACA JUGA:4 Komoditas Pangan Ini Cocok Ditanam Di Muratara, Nomor 3 Tanamannya Tidak Rewel

"Dari laporan yang kita terima bahwa Densus 88 Polri berhasil menangkap 57 orang yang terkait terorisme di beberapa wilayah Indonesia," jelas Jenderal Sigit. 

Untuk itulah lanjut Jenderal Sigit menerangkan, bahwa ada beberapa langkah yang harus disiapkan agar agenda pemilu dan pembangunan dalam negeri dapat berjalan lancar.

"Pencapaian Densus 88 Polri perlu kita acungi jempol karena berhasil menangkap 57 orang tersangka terorisme. Dari hasil itulah kita harus mengambil langkah-langkah dalam menghadapi agenda pemilu," tambahnya. 

Semua ini menjadi bagian yang harus direncanakan, persiapkan, sehingga seluruh tantangan yang muncul, seluruh masalah yang muncul dari tahapan pemilu. 

BACA JUGA:NO Debat! Ternyata Ini Alasan Durian Dilarang Masuk ke Negara Singapura

"Tentunya harus di siapkan di semua wilayah kantong-kantong yang memang kita tengarai bahwa di situ banyak sel-sel tidur untuk betul-betul kita awasi secara ketat, apabila ada tanda-tanda yang berdampak akan mengganggu apakah itu tahapan, apakah itu proses pembangunan, ataukah hal-hal lain ya kita sekarang mengambil langkah,” tutupnya. 

Sebelumnya Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo membuka Apel Kepala Satuan Wilayah (Kasatwil) di The Ritz Carlton, Jakarta (1/11/2022). 

Kegiatan ini diikuti oleh 569 orang peserta yang terdiri dari 27 orang pejabat utama Mabes Polri, 34 orang Kapolda dan 508 orang Kapolres.

Apel Kasatwil 2023 dilaksanakan dengan Tema "Penguatan Kepemimpinan Polri yang Presisi guna mengamankan Tahapan Pemilu dan Agenda Nasional 2024 dalam rangka mewujudkan Indonesia Maju". 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan