Datangi SPBU di Kota Prabumulih, Ini Dilakukan Aparat Kepolisian dan Disperindag

Personel Unit Pidsus Polres Prabumulih bersama Disperindag Kota Prabumulih melakukan pengecekan di sejumlah SPBU untuk memastikan stok BBM maupun pelanggaran.--Humas Polres Prabumulih

PRABUMULIH, KORANPALPRES.COM - Personel Satreskrim Polres Prabumulih bersama Disperindag Kota Prabumulih melakukan pengecekan di sejumlah SPBU di Kota Prabumulih, Sabtu 30 Maret 2024.

Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIK membenarkan bahwa personelnya Unit Pidsus Satreskrim Polres Prabumulih melakukan pengecekan di sejumlah SPBU di Kota Prabumulih bersama dengan Disperindag.

"Kegiatan yang dilakukan personel kita bersama Disperindag tidak lain untuk melakukan pemeriksaan stok BBM dan mengukurnya," ujarnya, Ahad 31 Maret 2024.

Untuk hasilnya sendiri, didapatkan bahwa tidak ada kecurangan maupun pelanggaran dengan memastikan ketersediaan BBM aman di Kota Prabumulih.

BACA JUGA:Pastikan Wilayahnya Aman Dari Gangguan Kamtibmas, Ini Cara Tepat Dilakukan Polsek Penukal Abab

BACA JUGA:Sambil Razia, Polres PALI Lakukan Imbauan Ke Pengendara Tentang Hal Ini Agar Aman Dalam Berkendara

"Personel kita bersama tim gabungan lainnya melakukan pengecekan itu dengan menggunakan alat bejana yang berukuran 20 L milik Bidang Metrologi Kota Prabumulih," katanya 

Tidak Hanya itu, personelnya juga melakukan pengecekan terhadap Segel pada mesin SPBU saat melakukan pemeriksaan stok BBM.

Untuk pengecekannya sendiri dilakukan oleh personel dengan sangat teliti baik menggunakan alat ukur saat megisi BBM ke kendaraan.

Maupun melakukan verifikasi terhadap ketersediaan stok BBM yang tercatat pada tangku penyimpanan SPBU saat melakukan pengecekan di sejumlah SPBU.

BACA JUGA:Razia Kendaraan Rutin di Malam Hari, Ini Hasil Yang Didapatkan Satlantas Polrestabes Palembang

BACA JUGA:Wah! 5 Polwan Ini Lulus Seleksi SIP, Salah Satunya Polwan Bidhumas Polda Sumsel

"Untuk hasil pengecekan yang dilakukan personel kita, didapatkan bahwa tidak ditemukan adanya indikasi kecurangan maupun pelanggaran yang dilakukan oleh pihak SPBU itu sendiri dalam pemeriksaan yang dilakukan," terangnya.

Bahkan alat ukur yang digunakan dapat pembuktian sesuai dengan standar yang ditetapkan. Untuk stok BBM sendiri di dalam penyimpanan sesuai dengan jumlah seharunya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan