Terjadi Peningkatan Kendaraan Melintas di Kota Prabumulih, Kapolres Jelaskan Begini

Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIK didampingi Kasat Lantas, AKP Muthe meninjau pos Pelayanan yang ada di wilayah Kota Prabumulih.--humas

PRABUMULIH, KORANPALPRES.COM - Kepolisian Resor (Polres) Prabumulih memastikan lalu lintas di Kota Prabumulih terpantau lancar.

Walaupun terjadi peningkatan kendaraan yang melintas di Kota Prabumulih dengan tujuan pulau Jawa dalam puncak arus balik yang terjadi pada Ahad 14 April 2024 dan Senin 15 April 2024.

Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIK didampingi Kasat Lantas, AKP Muthe mengatakan, walaupun terjadi peningkatan kendaraan.

Yang melintas di Kota Prabumulih tapi kondisinya jalan terpantau lancar dan tidak ada kendala kemacetan.

BACA JUGA:80 Kendaraan Bersumbu Tiga Ke Atas Ditunda Perjalanannya, Ini Keterangan Dirlantas Polda Sumsel

BACA JUGA:Guna Mengantisipasi Kemacetan, Dirlantas Polda Sumsel Peringatkan Tukang Parkir

"Hari ini (Senin, red) menjadi puncak arus balik yang terjadi dari Sumatera ke Jawa, sehingga pos Pelayanan kita yang ada dapat membantu mengantisipasi lonjakan penumpang," ujarnya, Senin 15 April 2024.

Pos Pelayanan Polres Prabumulih bisa dimanfaatkan masyarakat untuk beristirahat, bahkan juga bisa melakukan pemeriksaan kesehatan kepada sopir bus yang membawa pemudik balik ke pulau Jawa.

"Kita memberikan fasilitas pemeriksaan kesehatan, pemerian vitamin, pemeriksaan tensi darah kepada sopir bus yang singgah," katanya.

Hal ini dilakukan, kata AKBP Endro agar sopir bus membawa penumpang kembali ke pulau Jawa dalam keadaan sehat dan fit.

BACA JUGA:Karopenmas Divisi Humas Polri: Ahad dan Senin Menjadi Puncak Dari Arus Balik

BACA JUGA:Waw! Pelanggar Lalu Lintas Dalam Arus Mudik Menurun, Ini Penjelasannya

Pengemudi bermotor juga tidak luput dari perhatian Polres Prabumulih untuk memanfaatkan pos Pelayanan untuk beristirahat dan juga dilakukan pemeriksaan kesehatan.

"Kita juga melakukan pemeriksaan tensi untuk pengendara motor, untuk mengetahui kondisi kesehatan mereka dan juga berikan vitamin," ungkapnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan