Polda Sumsel Gelar Tes Kesehatan Bagi Calon Anggota Polri
Polda Sumsel menggelar tahapan seleksi Bintara Polri di Tahun Ajaran (TA) 2024 di Grand Kemala Paakri Palembang.--Bidhumas Polda Sumsel
KORANPALPRES.COM - Polda Sumsel menggelar tahapan seleksi Bintara Polri di Tahun Ajaran (TA) 2024 di Grand Kemala Paakri Palembang, Jumat 26 April 2024.
Kabid Humas Polda Sumsel, Kombes Pol Sunarto membenarkan, adanya tahapan seleksi Bintara Polri yang diadakan di Grand Kemala Paakri Palembang.
"Tahapan seleksi tersebut menjadi momen yang sangat krusial kita anggap untuk para calon anggota Polri yang mengikuti tahapan seleksi tersebut," ujarnya, Sabtu 27 April 2024.
tahapan seleksi Bintara Polri TA 2024 tersebut yang diselenggarakan di Grand Kemala Paakri Palembang dalam hal kesehatan.
BACA JUGA:Kapolda Sumsel Pimpin Pemusnahan Senpira di Polres OKI
BACA JUGA:Kasus Debt Collector, Kabid Humas Polda Sumsel: Kami Bertindak Profesional dan Proporsional
Berbagai tes kesehatan yang sangat ketat diikuti oleh para calon anggota Polri dalam seleksi yang diadakan tersebut.
Tes tersebut meliputi pemeriksaan fisik, pengukuran tinggi dan berat badan, tes penglihatan, serta tes kesehatan lainnya yang menjadi syarat mutlak bagi calon anggota Polri.
Proses seleksi kesehatan ini menjadi salah satu tahapan yang sangat penting dalam rangkaian seleksi penerimaan calon Bintara Polri tahun ini.
"Kami melakukan proses seleksi ini dengan ketat, hal ini tidak lain demi memastikan calon-calon yang lolos benar-benar memenuhi standar kesehatan yang ditetapkan,” ungkapnya.
BACA JUGA:Gelar Pemilihan Duta Lalu Lintas, Polres Muara Enim Harapkan Mampu Tingkatkan Kesadaran Masyarakat
BACA JUGA:Gelar Halal Bihalal Usai Operasi Musi Ketupat 2024, Kapolrestabes Palembang Sampaikan Pesan Ini
Lanjut dia mengatakan, bahwa para calon Bintara Polri dituntut untuk menjalani tes dengan penuh keseriusan dan integritas.
Setelah melewati tahapan seleksi kesehatan ini, katanya mereka akan melanjutkan ke tahapan seleksi selanjutnya.