Babinsa Koramil 429-02/Way Bungur Lakukan Monitoring dan Pendampingan Pembangunan Drainase

Babinsa Koramil 429-02/Way Bungur Kodim 0429/Lamtim, Serma Agus Susanto monitoring sekaligus pendampingan Prasarana drainase di Dusun 2, Desa Toto Mulyo, Kecamatan Way Bungur, Kabupaten Lampung Timur, Senin 29 April 2024.--Pendam II/Swj

KORANPALPRES.COM - Babinsa Koramil 429-02/Way Bungur Kodim 0429/Lamtim Serma Agus Susanto monitoring sekaligus pendampingan Prasarana drainase.

Yang Mengunakan Anggaran DD Thn 2024 di Dusun 2, Desa Toto Mulyo, Kecamatan Way Bungur, Kabupaten Lampung Timur, Senin 29 April 2024.

Drainase merupakan sebuah konstruksi yang menjadi sarana di sepanjang jalan karena drainase memiliki peran yang sangat penting di kawasan berpenghuni. 

Sistem drainase yang baik membantu mencegah banyak persoalan. Seperti mengurangi kemungkinan banjir, mengendalikan permukaan air tanah, erosi tanah, serta mencegah kerusakan jalan dan bangunan yang ada.

BACA JUGA:Atlet Lari Yonif 143/TWEJ Kembali Raih juara Dalam Ajang Kompetisi Lampung Half Marathon

BACA JUGA:Uji Kemampuan Prajurit Korem 043/Gatam Ikuti Garjas Periodik Semester I TA 2024

Juga sebagai salah satu upaya untuk memperpanjang umur dari sarana fisik, kawasan dan juga pemukiman, dan konservasi sumber daya air.

Disela-sela kegiatan, Serma Agus Susanto menuturkan pembangunan drainase sangatlah penting karena akan berguna sebagai pengendali air.

Atau mengurangi kelebihan air dari suatu kawasan sehingga kawasan tersebut tidak mudah becek, tergenang air maupun banjir.

Masih dikatakanya, pengawasan Dan Pendampingan dilakukan untuk mendorong percepatan pembangunan sekaligus sebagai bahan kontrol, evaluasi bagi Kades Dan Kaur.

BACA JUGA:Layanan Kesehatan Dari Satgas Yonif 200/BN di Kampung Wakolani

BACA JUGA:Korem 043/Gatam Siap Kawal dan Sukseskan Pilkada Serentak di Provinsi Lampung

Hal ini agar pembangunan infrastruktur fisik serta akan menghasilkan pembangunan desa yang sesuai harapan program Kemendes.

Babinsa juga menghimbau dan meminta dukungan masyarakat sekitar agar dapat menjaganya dengan tidak buang sampah sembarangan, terutama dalam drainase.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan