Kepala Seksi Perencaan Korem Gapo Jadi Inspektur Upacara Bendara
Kepala Seksi Perencanaan Korem Gapo Kolonel Arh Sugiri selaku Inspektur Upacara memimpin jalannya Upacara Bendera 17 Mei 2024.--Penrem Gapo
PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Kepala Seksi Perencanaan Korem Gapo Kolonel Arh Sugiri selaku Inspektur Upacara memimpin jalannya Upacara Bendera 17 Mei 2024.
Bertempat di Lapangan Apel Makorem Gapo yang beralamat di Jalan Jenderal Sudirman Km. 4 Kota Palembang, Jumat 17 Mei 2024.
Pada kesempatan tersebut, Kasiren Korem Gapo membacakan amanat Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc.
“Kita telah melewati pesta demokrasi akbar Indonesai tahun 2024 yakni pelaksanaan Pilpres dan Pileg serentak pada Februari lalu yang berjalan dengan lancar dan aman,” ucap Kasad.
BACA JUGA:Aster Kasad Meninjau Kegiatan TMMD Ke-120 di Muara Enim
BACA JUGA:Tim EOD Satgas Kizi TNI Konga Terima Pembekalan Dari Kontingen Portugal QRF
Tidak ada hal yang menonjol terkait keterlibatan TNI AD dalam kontestasi politik tersebut. Ini membuktikan bahwa segenap komponen TNI AD sadar.
Dan juga menjunjung tinggi Netralitas TNI dalam Pemilu serta melaksanakan tugas secara proporsional dan professional.
“Namun demikian, masih terdapat persoalan-persoalan yang memerlukan kewaspadaan kita untuk tetap mengawal dan membantu terjaganya stabilitas dan kehidupan sosial masyarakat yang kondusif di seluruh wilayah tanah air," akunya.
Seperti pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih pada bulan Oktober dan Pilkada serentak bulan November mendatang.
BACA JUGA:Mayjen TNI M. Naudi Nurdika: Prajurit Harus Sederhana dan Jangan Arogan
Pada Bulan April, TNI AD melaksanakan Apel Komandan Satuan (AKS) 2024, yang bertujuan untuk menyamakan pola pikir antara pimpinan dan anggota.
“Hal ini dilakukan untuk meningkatkan efektivitas dan produktivitas kinerja satuan, serta peningkatkan professionalisme prajurit dalam mendukung tugas pokok TNI AD," katanya.