https://palpres.bacakoran.co/

Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-78 dan HUT Lahat ke-155, Kapolres dan Pj Bupati Buka Start Fun Bike Adventur

Kapolres Lahat, AKBP God Parlasro S Sinaga SH SIK MH didampingi Pj Bupati Lahat, Muhammad Farid SSTP Msi menaiki sepeda dalam kegiatan Fun Bike, memeriahkan HUT Bhayangkara ke-78 tahun sekaligus HUT Lahat ke-155.--bernat

LAHAT, KORANPALPRES.COM - Kapolres Lahat, AKBP God Parlasro S Sinaga SH SIK MH didampingi Pj Bupati Lahat, Muhammad Farid SSTP M Si membuka Start Fun Bike Adventur.

Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-78 dan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-155 tahun perayaan XXVI, yang diikuti para penggemar Fun Bike.

Kegiatan pelaksanaan Fun Bike dan Adventure mengambil Start di Lapangan MTQ Lahat, kemudian melintasi seputaran Kota Lahat.

Dan Finish di Jembatan Benteng Ayek Lematang Lahat, dengan jumlah peserta mencapai 750 orang.

BACA JUGA:Kapolri dan Panglima TNI Melihat Langsung Kesiapan Venue GWK

BACA JUGA:Optimalkan Pemanfaatan Aplikasi Siada Baja, Karo Ada Slog Polri Kunjungi Polda Sumsel

Panitia kegiatan Polres dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat telah menyiapkan ratusan door prize, untuk para peserta dan hadiah utama satu unit kendaraan bermotor.

Yang nantinya akan di serahkan langsung oleh Kapolres Lahat dan didampingi oleh seluruh Forkopimda kepada para pemenang.

AKBP God Parlasro mengatakan, bahwa untuk kegiatan ini dalam rangka menyambut hari Bhayangkara ke-78.

Selain itu, pihaknya  mengadakan beberapa rangkaian kegiatan seperti bakti sosial (Baksos), bantuan sosial (Bansos).

BACA JUGA:Casis Bintara Jari Putus Dibegal, Kapolri Berikan Penghargaan Dengan Masuk Bintara Polri

BACA JUGA:Kapolda Sumsel: Komitmen Saya Barsama Pangdam Bakal Tindak Tegas Produksi Minyak Ilegal

"Kemudian bedah rumah, pembuatan sumur bor, penanaman pohon, kerja bakti, anjangsana ke purnawirawan polri, warakauri," ulasnya didampingi Kasubsi Penmas Humas Polres Lahat, Aiptu Lispono SH, Sabtu 18 Mei 2024.

Ia menuturkan, kesemuanya akan melibatkan masyarakat dan peruntukkan, juga kepada masyarakat termasuk Fun Bike Adventure.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan