Para Alumni Ngebet 'Masuk' Ruang Kelas, Bikin Guru Sejarah SMA YPI Tunas Bangsa Palembang Gregetan, Kenapa Ya?
Alumni SMA YPI Tunas Angkatan Tahun 1995 menggelar Halal Bi Halal dengan menghadirkan beberapa guru.--ist
PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Masih dalam suasana momentum Idul Fitri 2024, puluhan alumni SMA YPI Tunas Bangsa Palembang angkatan tahun 1995 menyelenggarakan Halal Bi Halal, Ahad 19 Mei 2024.
Acara Halal Bi Halal alumni SMA YPI Tunas Bangsa Palembang angkatan tahun 1995 ini berlangsung di lantai 5 Hotel Cordella Inn, Jalan R Soekamto, Lorong Masjid, 8 Ilir, Ilir Timur III, Palembang.
Selain para alumni SMA YPI Tunas Bangsa angkatan tahun 1995, Halal Bi Halal ini dihadiri juga oleh guru-guru SMA YPI Tunas Bangsa Palembang, guru sejarah Dra Endang, Guru bahasa Indonesia Sugeng dan Guru BK Roilah.
Di kesempatan itu, salah seorang alumni SMA YPI Tunas Bangsa Palembang, Dudy Oskandar mengapresiasi acara Halal Bi Halal tersebut.
BACA JUGA:Kenali Jenis Vitamin C dalam Skincare, Khasiatnya Mengatasi Kulit Keriput dan Jerawat
Pria yang berprofesi sebagai jurnalis ini berharap kedepan ada komunikasi yang baik antara alumni dan SMA YPI Tunas Bangsa.
“Kita selaku alumni ini ingin dilibatkan dalam kegiatan sekolah, karena masing-masing kita memiliki disiplin ilmu dan pekerjaan yang berbeda yang tentunya bisa dimanfaatkan pihak sekolah,” tuturnya.
Menanggapi itu, guru sejarah SMA YPI Tunas Bangsa Palembang, Endang Suprihatin mengatakan, pihak sekolah selalu membuka diri kepada para alumni yang ingin mensupport kegiatan belajar dan mengajar di SMA YPI Tunas Bangsa Palembang.
“Kalau para alumni mau melibatkan diri di sekolah alhamdulilah, demi kemajuan sekolah kita, karena kita pernah menimba ilmu di situ,”
BACA JUGA:Ratusan Hektar Sawah di PALI Terendam Banjir, Petani Tak Khawatir Rugi, Kok Bisa?
BACA JUGA:Lomba Tembak Resmi Ditutup, Danrem: Atlet Muda di Sumsel Luar Biasa
Dia juga berharap para alumni SMA YPI Tunas Bangsa Palembang tetap dapat bersinergi dengan pihak sekolah.
“Jika ada yang memiliki rezeki berlebih, mohon disalurkan ke nomor rekening sekolah untuk membantu anak-anak yang kurang mampu,” tukasnya.