Saudi Airlines Alami Kendala Teknis, Pemulangan 3 Kloter Jemaah Haji Debarkasi Palembang Dipastikan Delay

Personel TNI AU menggendong jemaah haji lansia Kloter 1 Debarkasi Palembang setibanya di Bandara SMB II setelah sempat delay buntut kendala teknis Saudi Airlines.--Alhadi/koranpalpres.com

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Gegara maskapai pengangkut jemaah haji Saudi Airlines mengalami kendala teknis, mengakibatkan jadwal pemulangan 3 kloter awal Debarkasi Palembang terjadi delay.

Hal ini disampaikan Kepala Kanwil Kemenag Sumsel Syafitri Irwan di sela penyambutan jemaah haji kloter 1 Debarkasi Palembang, Ahad, 23 Juni 2024.

Kloter 1 tiba di Bandara SMB II Palembang Ahad siang sekitar pukul 10.00 WIB dan disambut di Aula Asrama Haji Sumsel sekitar pukul 11.00 WIB. 

Jemaah haji kloter 1 kembali dengan jumlah lengkap, sama seperti saat berangkat, yakni 450 jemaah. 

BACA JUGA:Bikin Merinding! Jenazah Hj Zaenab Jemaah Haji Ogan Ilir Disalatkan di Masjidil Haram

BACA JUGA:Jadi yang Terakhir! Suami Zaenab Sempat Beri Kecupan Sebelum Jemaah Haji Asal Ogan Ilir ini Dimakamkan

Syafitri menyebutkan, keberangkatan Kloter 1 dari Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah sempat mengalami keterlambatan (delay) yang cukup panjang karena ada kendala teknis Saudi Airlines.

“Alhamdulillah jemaah haji kita dilayani dengan baik, mereka diinapkan di hotel transit dekat Bandara King Abdul Aziz,” tutur Syafitri.

Dia merinci, delay akibat kendala teknis Saudi Airlines tersebut juga berdampak pada jadwal kedatangan kloter 2 dan 3.

Kedua kloter ini juga mengalami penyesuaian karena masih menggunakan registrasi pesawat yang sama. 

BACA JUGA:Wafat di Mekkah, Ternyata Sudah Dicita-Citakan Jemaah Haji Asal Ogan Ilir ini

BACA JUGA:Jemaah Haji Debarkasi Mulai 22 Juni Akan Tiba di Tanah Air

Insya Allah mulai kloter 4 nanti, jadwalnya sudah kembali normal sesuai rencana semula,” tegas Syafitri. 

Orang nomor satu di Kanwil Kemenag Sumsel ini juga mengucapkan syukur atas suksesnya penyelenggaraan ibadah haji tahun ini. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan