https://palpres.bacakoran.co/

Tumbang Saat Hadiri Resepsi Pernikahan di Ogan Ilir, Ini Penjelasan Mawardi Yahya

Bakal Calon (Bacalon) Gubernur Sumatera Selatan Mawardi Yahya memberikan keterangan pers terkait kondisinya, Minggu 30 Juni 2024 malam.-Tiktok/@Henny Primasari-

KORANPALPRES.COM – Mantan Wakil Gubernur Sumatera Selatan yang juga bakal calon Gubernur Sumsel Mawardi Yahya dikabarkan tumbang dalam sebuah acara resepsi pernikahan warga di Desa Meranjat Ilir, Kecamatan Indralaya Selatan, Minggu 30 Juni 2024.

Videonya yang berdurasi 1 menit 50 detik viral di media sosial. 

Tampak suasana yang cukup panik di bagian depan panggung resepsi.

Para undangan terlihat berkumpul, mencoba memberikan bantuan.

BACA JUGA:Danu Mirwando Nyatakan Siap Maju di Pilkada 2024 Sebagai Cawako/Cawawako Pagaralam

BACA JUGA:Sumatera Selatan Bangun Jembatan Tol Megah dengan Investasi Mencapai Rp22,17 Triliun: Begini Perkembangannya

Dalam rekaman tersebut, seorang wanita terdengar berteriak, "Nah itu digendong sudah, nah kacau ini. Ya Allah pak semoga sehat pak. Minggir uy enjuk (kasih) jalan," ujarnya sambal merekam kejadian dengan ponselnya.

Mawardi Yahya, yang akrab dipanggil Wak Uban, terlihat dibopong oleh beberapa orang keluar dari panggung resepsi.

Saat bersua wartawan, Mawardi Yahya dalam kondisi segar bugar. 

Ia mengaku insiden itu terjadi karena kondisi fisiknya yang lelah akibat menjalani jadwal padat hingga ke pelosok Sumsel.

BACA JUGA:Kotak Pekinangan, Pusaka Emas Milik Kesultanan Palembang, Simbol Keramahtamahan dalam Tradisi Menginang

BACA JUGA:MATAHATI Diisukan Bubar, Tegas! Mawardi Yahya Ungkap Hal Ini

Puncaknya saat sesi foto dengan tamu undangan di acara resepsi.

Ia pun ngedrop sehingga terpaksa digotong ke dalam mobil.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan