https://palpres.bacakoran.co/

XL Axiata Kirim Paket Bantuan untuk Warga yang Tedampak Kabut Asap di Sumsel dan Jambi

Head of Sales XL Axiata area Greater Palembang-Bengkulu, Budi Utama Lubis (tengah) dan Territory Sales Manager XL Axiata area Palembang – Ogan Ilir, Yuswardi (paling kiri) turun langsung menyerahkan bantuan kepada warga di Indralaya, Ogan Ilir, Sumatera S-xl Axiata-doc

PALEMBANB - Xl Axiata kirim paket bantuan untuk warga yang tedampak kabut asap di Sumsel dan Jambi.

Dalam menghadapi situasi darurat akibat kabut asap yang melanda Sumatera Selatan dan Jambi, PT XL Axiata Tbk telah meluncurkan program XL Axiata Peduli yang bertujuan untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak. 

Dalam kerjasama dengan Yayasan Benih Baik (Benihbaik.com), XL Axiata telah menyalurkan paket bantuan berisi masker, vitamin, obat tetes mata, dan susu kepada warga di berbagai wilayah terdampak pada hari Rabu, 18 Oktober 2023.

Di Sumsel, bantuan disalurkan kepada warga yang tinggal di Desa Lubuk Rumpai, Kecamatan Rupit, Kabupaten Musi Rawas Utara, dan di Perumahan RSS Bhakti Guna, Desa Tj. Seketo, serta di Perumahan Alam Indralaya Lestari, Kecamatan Indralaya, Kabupaten Ogan Ilir. 

BACA JUGA:Aneh, Isi BBM Subsidi Pengendara Wajib Mengisi Dexlite Dahulu, Ini Alasan SPBU Rambang Niru PALI

BACA JUGA:XL Axiata Membantu Korban Kabut Asap di Kalimantan Selatan

Sementara di Jambi, bantuan diberikan di Lapangan Laman Basamo, Jalan HA Kamil, Kecamatan Sarolangun, Kabupaten Sarolangun, Provinsi Jambi.

Head of Sales XL Axiata area Greater Palembang-Bengkulu, Budi Utama Lubis, dan Territory Sales Manager XL Axiata area Palembang – Ogan Ilir, Yuswardi, turun langsung menyerahkan bantuan kepada warga di Sumatera Selatan. 

Territory Sales Manager XL Axiata area Muara Bungo, Febby Septian Driwoka, juga melakukan hal serupa di Jambi pada Rabu (18/10).

Group Head XL Axiata West Region, Desy Sari Dewi, menyatakan, "Kami sangat prihatin melihat dampak musibah kabut asap di Sumsel, Jambi, dan beberapa kota/kabupaten lainnya. 

BACA JUGA:Sejak Berdiri Hingga Kini, Harapan Jaya Gak Pernah Setop Berinovasi untuk Melayani Penumpang Setia

BACA JUGA:Bank Muamalat Indonesia Tbk Berkolaborasi dengan BPRS dalam Pengembangan Produk dan Layanan Digital

XL Axiata sepenuhnya menyadari urgensi situasi ini dan dampaknya terhadap kehidupan masyarakat setempat. 

Dengan tingkat polusi udara yang mencapai status berbahaya, bahkan mengharuskan pelajar bersekolah dari rumah, kami di XL Axiata memutuskan untuk memberikan bantuan yang setidaknya dapat mengurangi dampak paparan kabut asap pada kesehatan masyarakat, terutama anak-anak dan lansia."

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan