https://palpres.bacakoran.co/

PKM Lahat Selatan Serentak Berikan Vitamin A dan POPM kepada Anak-anak, Ini Alasannya

BERI VITAMIN A : Petugas nakes Puskesmas Lahat Selatan sedang memberikan vitamin A dan obat cacing kepada siswa TK Nusa Indah-Bernat/koranpalprea.com-

LAHAT, KORANPALPRES.COM - Pemberian serentak Vitamin A dan Pemberian Obat Pencegahan Secara Massal Cacingan (POPM) oleh Puskesmas Lahat Selatan dilaksanakan selama Agustus 2024.

"Sasaran vitamin A adalah balita dari usia 6 bulan sampai dengan 59 bulan. Vitamin A yang dibagikan adalah vitamin A dosis tinggi," sebut Kepala PKM Lahat Selatan, Suri Komala STrKeb, Rabu 7 Agustus 2024.

Ia menerangkan, setidaknya ada 2 jenis Vitamin A yang diberikan yaitu yang berwarna biru (100.000 IU) untuk bayi usia 6 sampai 11 bulan.

"Sedangkan yang merah (200.000 IU) untuk usia 12 hingga 59 bulan. Hal ini mencegah anak-anak dari penglihatan yang kabur, dan membuat mata mereka terang sekaligus membaik," urai dirinya.

BACA JUGA:Tingkatkan Imtaq, SMPN 3 Lahat Tanamkan Ilmu Agama kepada Siswa

BACA JUGA:Megah dan Memukau, Marching Band SMPN 3 Lahat Siap Gemparkan Perayaan 17 Agustus dengan Aksi Mengagumkan

Dirinya menambahkan, POPM cacingan adalah anak usia 1 sampai dengan 12 tahun dengan ketentuan anak usia 1 hingga 2 tahun diberikan dosis tunggal 200 mg, sedangkan anak usia diatas 2 tahun diberikan dosis tunggal 400 mg.

"Pemberiaan obat ini tentu saja mampu membasmi anak dari penyakit cacingan, sehingga tidak ada lagi menderitanya," ulas Suri Komala.

Dia meminta, kepada seluruh tenaga kesehatan (Nakes) jangan sampai terlewatkan pemberian vitamin A dan POPM.

"Dengan demikian, khususnya di Kecamatan Lahat Selatan tidak ada lagi anak-anak menderita cacingan maupun kekurangan vitamin A," harapnya.

BACA JUGA:Harumkan Nama Sekolah, Marvel Antoni Siswa SMPN 3 Lahat Siap Rebut Juara di Dianpinru 2024, Ini Sosoknya

BACA JUGA:Luar Biasa! Siswa TK Nusa Indah Lahat Dikenalkan Warna Dasar, Hasilnya Menakjubkan

Sementara itu, Kepala TK Nusa Indah, Eli Susanti SPd membenarkan, bahwasanya pihak PKM Lahat Selatan memberikan vitamin A serta obat cacingan.

"Alhamdulillah, seluruh siswa telah diberikan vitamin A terlebih dahulu, sedangkan obat cacing akan diminum setelah beberapa jam kemudian," imbaunya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan