Pemdes Tanjung Alam Lahat Terima Bantuan Alkes, Idil Fitra: Program Kesehatan akan Maksimal
BANTUAN ALKES : Kades Tanjung Alam, Idil Fitra bersalaman dengan Kepala PKM Pagarjati, Runtinah SST atas bantuan alkes-Pemdes Tanjung Alam/koranpalpres.com-
LAHAT, KORANPALPRES.COM - Pemerintah Desa (Pemdes) Tanjung Alam, Kecamatan Kikim Selatan, Kabupaten Lahat menerima bantuan alat kesehatan (Alkes) dari Dinas Kesehatan, yang didistribusikan oleh Puskesmas Pagarjati guna menunjang kinerja disektor kesehatan.
"Alhamdulillah, alkes yang kita terima ini tentu saja akan semakin kader posyandu, semakin maksimal untuk menjalankan tugas mereka," sebut Kepala Desa (Kades), Idil Fitra, Ahad 11 Agustus 2024.
Dirinya menyebutkan, bantuan tersebut berupa timbangan digital bagi bayi, alat untuk mengukur tinggi badan termasuk juga berat badan dan lain sebagainya.
"Akan mempermudah proses kerja didalam memeriksakan kesehatan bagi bayi, balita, ibu-ibu, remaja dan lansia," ucapnya.
BACA JUGA:Dinas TPHP dan Kodim 0405 Lahat Kirim 3 Spesies Tanaman Herbal, Apa Saja Itu
BACA JUGA:Meriahkan HUT RI ke-79 Dishub Lahat Gelar Lomba UUD 1945, Buat ASN Makin Cinta Tanah Air
Atas nama Pemerintah Desa (Pemdes) mengucapkan terima kasih, atas bantuan alkes ini yang tentunya begitu sangat membantu sekali, agar kinerja para kader posyandu benar-benar maksimal.
"Kami sangat menginginkan sekali dengan bantuan tersebut, terlebih lagi semuanya telah digital tentunya membuat kader lebih mudah, memantau perkembangan bayi dan balita termasuk lansia," ulas Idil Fitra.
Dirinya berharap, kepada para kader untuk dapat menggunakannya dengan sebaik mungkin, untuk bersama-sama membuat generasi penerus bangsa menjadi sehat dan kuat.
"Mudah-mudahan semuanya berjalan dengan lancar, untuk itulah kami akan menjaga supaya peralatan tersebut tidak mudah rusak," beber dia.
BACA JUGA:Rayakan HUT Kemerdekaan RI Pemdes Sukanegara Lahat Lakukan Musyawarah, Ini Hasilnya
BACA JUGA:Luar Biasa! Baru Setahun, Hotel Santika Lahat Sudah Rajai Rating Tertinggi di Sumsel
Sementara itu, Kepala Puskesmas Pagarjati, Runtinah SST membenarkan, bahwasanya bantuan peralatan tersebut didistribusikan oleh Dinas Kesehatan (Dinkes), guna membantu kinerja para kader posyandu.
"Sehingga dalam memantau tumbuh kembang bayi maupun balita, akan sangat mudah karena semuanya dioperasikan dengan digital," ulasnya.