Ada Dandim Lampung Timur di TMP Dharma Nusantara, Apa Tujuannya?
Ada Dandim Lampung Timur Letkol Arm Arief Budiman, S. Sos., M.M di Taman Makam Pahlawan (TMP) Dharma Nusantara, Desa Negara Nabung, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Lampung Timur, Jumat 30 Agustus 2024.--Pendam II Sriwijaya
LAMPUNG TIMUR, KORANPALPRES.COM - Ada Dandim Lampung Timur Letkol Arm Arief Budiman, S. Sos., M.M di Taman Makam Pahlawan (TMP) Dharma Nusantara, Desa Negara Nabung, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Lampung Timur, Jumat 30 Agustus 2024.
Dimana melakukan kegiatan ziarah rombongan dalam rangkaian HUT Korem Gatam ke-77 berlangsung yang dipimpin langsung Dandim Lampung Timur Letkol Arm Arief Budiman, S. Sos., M.M ini turut dihadiri oleh seluruh Perwira Staf.
Kemudian, Danramil jajaran, perwakilan anggota Bintara dan Tamtama, Ketua Persit KCK Cab LIV Lamtim Ny Reni Arief beserta pengurus dan anggota Persit.
Rangkaian Upacara Ziarah Rombongan diawali dengan penghormatan kepada arwah para Pahlawan, dilanjutkan peletakan karangan bunga.
BACA JUGA:Komsos Bersama Purnawirawan dan Tokoh Masyarakat, Ini Pembahasan Dandim OKI
BACA JUGA:HUT Ke-77 Korem Gatam, Kegiatan Ini Jadi Pilihan Kodim Lampung Barat, Apa Itu?
Kemudian mengheningkan cipta (pembacaan Doa) dan diakhiri dengan tabur bunga oleh Pimpinan Ziarah beserta seluruh rombongan.
Usai kegiatan, Dandim Lampung Timur Letkol Arm Arief Budiman, S. Sos., M.M menyampaikan bawah kegiatan Ziarah Rombongan yang dilaksanakan pada hari ini (Jumat, red) merupakan rangkaian kegiatan HUT Korem Gatam ke-77 tahun 2024.
"Tradisi rutin ini sangat penting bagi kita sebagai generasi penerus Bangsa guna mengenang sekaligus momentum untuk mendoakan para Pahlawan yang telah gugur mendahului kita untuk meraih kemerdekaan Bangsa Indonesia," tutur Dandim.
Melalui kegiatan ini, lanjut Dandim akan mencontoh dan meneladani tentang nilai-nilai pengorbanan dan keteladanan yang dilakukan dengan tanpa pamrih serta pantang menyerah oleh Para Pahlawan.
BACA JUGA: Waduh! Ada Sidak Tim Wasev Binsisops Sopsad di Maskas Yonkav Dwipangga Ceta, Berikut Hasilnya
"Mari kegiatan Ziarah Rombongan ini kita jadikan sumber motivasi serta inspirasi bagi yang masih aktif, untuk melanjutkan perjuangan para pahlawan kusuma bangsa demi kejayaan bangsa dan negara," tegas Dandim.
Sebelumnya, Ini pesan Dandim Lampung Timur Letkol Arm Arief Budiman, S. Sos., M.M saat menghadiri upacara pengukuhan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Lampung Timur tahun 2024.