https://palpres.bacakoran.co/

Anak-anak TK Matahari Datangi Mapolda Sumsel, Mau Apa?

Anak-anak TK Matahari Sumsel mendatangi Mapolda Sumsel untuk melihat secara langsung perpustakaan E-Library setum Polda Sumsel. --Bidhumas Polda Sumsel

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Anak-anak TK Matahari Sumsel mendatangi Mapolda Sumsel, Rabu 12 September 2024.

Ternyata kujngan yang dilakukan ini tidak lain melihat secara langsung perpustakaan E-Library setum Polda Sumsel yang bertujuan untuk memperkenalkan perpustakaan kepada anak sejak usia dini.

Sekaligus untuk menumbuh kembangkan minat baca anak. Dalam rangka mengenalkan buku bacaan dan menarik minat baca pada anak usia dini. 

"Berbagai layanan perpustakaan dikenalkan pada anak-anak agar mereka mengetahui manfaat dari fasilitas perpustakaan, ujar Kasetum Polda Sumsel, AKBP Anna Susila, SE disela -sela menerima anak-anak TK Matahari Sumsel diruang E-Library Setum Polda Sumsel. 

BACA JUGA:Polres Pagaralam Lakukan Pembinaan Lalu Lintas di Rumah Panji

BACA JUGA:Kapolres Lahat Pimpin Rakor Penyerahan Walpri bagi Paslon, Ini Katanya

Menurut Kasetum dengan mengajak anak didik ke perpustakaan maka mereka mengetahui apa isi dari perpustakaan. Meski masih banyak anak-anak yang belum bisa membaca.

"Tapi anak-anak usia dini ini harus mulai diperkenalkan apa itu perpustakaan, dan apa aja yang ada didalamnya," ucap Polwan berpangkat AKBP. 

Kegiatan kunjungan anak anak TK Matahari Sumsel diterima langsung Kasetum Polda Sumsel kunjungan anak-anak TK Matahari sebanyak 31 anak beserta guru dan wali muridnya.

Kegiatan yang dilaksanakan bertujuan antara lain  Mengenalkan keberadaan E- Library Polda Sumsel, Menghimbau agar sejak dini untuk giat membaca bagi anak-anak Pengenalan rambu-rambu lalu Lintas dan Mengajarkan selalu berdisiplin dalam segala hal.

BACA JUGA:Berjuang di Turnamen Bola Voli Bhayangkari Cup, Ternyata Ini Pencapaian Yang Diraih Tim Putri Sriwijaya

BACA JUGA:Resmi Buka Program Pendidikan SPPK di Lembang, Ini Pesan Kasespim Lemdiklat Polri

Kegiatan kunjungan ke perpustakaan E,-library Setum Polda Sumsel yang dimotori oleh pihak Sekolah Taman Kanak kanak Matahari Sumsel diharapkan melalui kegiatan ini, anak-anak TK Matahari mendapatkan pengetahuan tambahan melalui kunjungan ke perpustakaan. 

Tidak hanya itu, peserta didik juga diharapkan menjadikan membaca buku sebagai kebiasaan yang mampu menambah ilmu pengetahuan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan