https://palpres.bacakoran.co/

Panca-Ardani Cuti, Pjs Bupati Ogan Ilir Diisi Staf Ahli SDM Sumsel, Ini Sosoknya

Kurniawan Abdi Dilantik Jadi Pjs Bupati Ogan Ilir, Gantikan Panca-Ardani-Wijdan koranpalpres.com-

OGAN ILIR, KORANPALPRES.COM- Setelah resmi ditetapkan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Ogan Ilir, Panca-Ardani resmi mengambil cuti untuk mengikuti tahapan Pilkada 2024 Kabupaten Ogan Ilir.

Ini artinya, lebih kurang selama dua bulan Panca-Ardani bukan lagi Bupati dan Wakil Bupati statusnya sudah diambil alih Pjs Bupati yang langsung dari Provinsi Sumatera Selatan atau Sumsel.

Menurut Kabag Protokol dan Pimpinan atau Porkopim Kabupaten Ogan Ilir, Ahmad Alfarisy Pjs Bupati Kabupaten Ogan Ilir diisi Kurniawan Abdi, Staf Ahli SDM Provinsi Sumsel.

"Rencananya Besok tanggal 24 September 2024 pak Pjs akan dilantik langsung pak Gubernur, dan Rabu 25 September 2024, Insyaallah Pjs mulai ngantor di Pemkab Ogan Ilir," ungkapnya, Senin 23 September 2024.

BACA JUGA:Lawan Kotak Kosong! Ini Visi, Misi dan Program Panca-Ardani di Pilkada Serentak 2024

BACA JUGA:Tak Terbendung! 3 Alasan Seluruh Parpol Bersatu Dukung Panca-Ardani, Nomor 3 Bikin Lawan Gemetar

Sedangkan Bupati dan Wakil Bupati Panca habis masa cutinya disaat Pilkada Kabupaten Ogan Ilir masuk tahapan masa tenang.

"Kalau tidak salah tanggal 23 November 2024, pak Panca dan pak Ardani sudah kembali masuk kerja lagi. Artinya masa cutinya hanya lebih kurang 20 hari," tukasnya.

Terpisah Calon Bupati Petahana, Panca Wijaya Akbar menyampaikan, bahwa usai penetapan dan pengambilan nomor urut Calon Bupati ini, dirinya mulai cuti sebagai Bupati Kabupaten Ogan Ilir

"Kalau berdasarkan surat cuti itu mulai tanggal 25. Tadi pagi saya dapat informasi, bahwa Pjs akan dilantik PJ besok. Pjs dari Provinsi langsung, namanya saya belum tahu," singkatnya.

BACA JUGA:Sejarah Baru di Ogan Ilir! Seluruh Parpol All Out Usung Panca-Ardani di Pilkada Serentak 2024

BACA JUGA:Besok, Bacalon Bupati dan Wakil Bupati Panca-Ardani Daftar ke KPU!

Dalam pengambilan nomor urut sebagai Calon Bupati Kabupaten Ogan Ilir, Senin 23 September 2024 yang digelar KPU Kabupaten Ogan Ilir dihalaman KPU, pasangan Panca-Ardani mendapat nomor urut 1.

Sedangkan untuk kotak kosong, dipastikan nomor urut 2. Karena kata Ketua KPU Kabupaten Ogan Ilir, sisa pengambilan no urut pasangan Panca-Ardani, itulah no urut kotak kosong.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan