Stop Begadang! Ternyata Kurang Tidur Bisa Picu Berbagai Penyakit Hingga Kematian
Stop Begadang! Ternyata Kurang Tidur Bisa Picu Berbagai Penyakit Hingga Kematian-freepik-
KORANPALPRES.COM – Gaya hidup, deadline pekerjaan, dan kondisi medis tertentu seringkali menyebabkan seseorang begadang atau tidak tidur hingga larut malam.
Padahal, efek begadang yang dibiarkan berkepanjangan juga bisa memengaruhi kesehatan fisik dan mental.
Sayangnya, mencukupi waktu tidur tidak segampang itu karena banyak orang dewasa dan remaja yang masih membiasakan diri untuk begadang.
Nah berikut adalah bahaya yang siap mengintaimu jika sering begadang:
BACA JUGA:Efek Begadang Bagi Kesehatan Tubuh, Bahaya yang Perlu Kamu Ketahui!
1. Sulit untuk fokus dan berkonsentrasi
Dampak yang paling umum dan yang biasa terjadi bagi orang yang sering begadang ialah sulitnya untuk fokus dan berkonsentrasi.
Ini dapat dirasakan ketika sedang bersekolah, bekerja atau melakukan aktivitas sehari-hari.
Begadang akan menyebabkan penurunan kerja otak seseorang, hingga seseorang akan sulit berkonsentrasi dan menurunkan kemampuan pemecahan masalah.
BACA JUGA:Ngeri! 10 Bahaya Ini Mengintai Jika Tidak Membersihkan Make Up Sebelum Tidur, Jangan Sampai Skip
BACA JUGA:Sering Disepelekan! Inilah 5 Manfaat Tidur Siang Bagi Kesehatan, Salah Satunya Bantu Hilangkan Stres
2. Daya tahan tubuh menurun
Saat kita tidur, sistem imun memproduksi zat-zat yang dimana akan bertugas untuk melindungi tubuh dan melawan infeksi.