Warakawuri dan Veteran Mendapat Perhatian Kodim 0431/Babar
Kodim 0431/Babar Gelar Baksos, Karya Bakti memberikan santunan kepada Veteran, Warakawuri, Anak Yatim Piatu, masyarakat kurang mampu.--Pendam II/Swj
BANGKA BARAT, KORANPALPRES.COM - Kodim 0431/Babar Gelar Baksos, Karya Bakti memberikan santunan kepada Veteran, Warakawuri, Anak Yatim Piatu, masyarakat kurang mampu.
Bahkan juga penanaman pohon dan pembersihan Pasar dalam rangka Hari Juang TNI AD ke-78 Tahun 2023.
Bertempat di pasar Kelapa, Kecamatan Kelapa, Kabupaten Bangka Barat, Kamis 14 Desember 2023.
Hadir dalam kegiatan tersebut Danrem 045/Gaya Brigjen TNI Agustinus Dedy Prasetyo, Kasiter Korem 045/Gaya Kolonel Inf M Iqbal Lubis.
BACA JUGA:Kodim 0408/BS-Kaur Gelar Baksos dan Karya Bhakti Peringati Hari Juang TNI AD
BACA JUGA:Hari Juang TNI AD 2023, Pangdam II Sriwijaya Ceritakan Sejarah Pertempuran Ambarawa
Kemudian Wakil Bupati Bangka Barat Bong ming ming SE, Kasdim 0431/Babar Mayor CHB Nawawi, Kasat Samapta Polres Bangka Barat AKP Chairulanam dan lainnya.
Dandim 0431/Babar, Letkol Inf Kemas Muhammad Nauval M Han mengatakan, pemberian santunan ini adalah salah satu bentuk jalinan tali asih.
"Bahkan juga perhatian kita pada warakawuri dan veteran yang telah berjuang untuk merebut dan mempertahankan NKRI," ujarnya.
Serta tujuan lain kegiatan ini adalah untuk silaturahmi, menjalin komunikasi dan mempererat persaudaraan, dengan mewujudkan dalam satu ikatan keluarga besar TNI yang harus tetap dijaga dengan baik.
BACA JUGA:Wow! Peringati Hari Juang TNI AD 2023, Danrem 044/Gapo Ikuti Ziarah Ke TMP Ksatria Ksetra Siguntang
Lanjutnya penanaman pohon dan pembersihan pasar ini dalam rangka menyambut Hari Juang TNI AD yang ke-78.
"Jadi dalam rangka Hari Juang TNI AD yang ke-78, kita melakukan penanaman pohon dan pembersihan pasar," terangnya.