Kelurahan Ini Miliki Rumah Kompos, Ini Manfaar Pupuk Kompos bagi Petani
Mesin untuk mempercepat pembuatan pupuk kompos-Diskominfo Pagaralam-
PALEMBANG, KORAN PALPRES.COM – Para petani di seputaran Kecamatan Dempo Tengah saat ini dapat memaksimalkan bantuan rumah kompos yang diresmikan beberapa waktu lalu.
Seperti Kelurahan Candi Jaya Kecamatan Dempo Tengah telah memiliki Rumah Produksi Kompos Organik.Pj Walikota Pagaralam H Lusapta Yudha Kurnia beberapa waktu lalu telah meresmikannya.
Lurah Candi Jaya Agus Irwanto mengungkapkan terima kasihnya atas bantuan rumah kompos ini. Rumah ini telah diresmikan beberapa waktu lalu.
‘’Dengan keberadaan rumah kompos di Kelurahan Candi Jaya, kita harapkan dapat dimaksimalkan oleh masyarakat. Terutama untuk mengurangi sampah organik yang nantinya akan dibuat menjadi pupuk’’, ujarnya.
Sampah yang terkumpul ini kemudian diolah dan pupuknya bisa jadi nilai tambah dan bernilai ekonomis. Jelas ini akan meningkatkan pendapatan warga.
BACA JUGA:Patroli Pakai Motor, Pj Wako Ini Imbau Warga Jangan Buang Sampah Sembarangan
"Terlebih tak hanya menyetor sampah di rumah kompos tapi sampah yang di setor ini juga kita akan beli, tapi untuk managemen dan prosedur lanjutnya kita masih akan terus berkoordinasi dengan pihak pengelola," lanjutnya.
Terpisah Pirman selaku pengurus Rumah Produksi Kompos Organik mengatakan bantuan yang telah diberikan ini sungguh luar biasa dan kami mengucapkan terimakasih sebesar-besarnya hal ini akan jadi motivasi dan penyemangat.
‘’Ini jadi motivasi kami untuk terus meningkatkan kesejahteraan dan kita akan berikan sosialisasi ke masyarakat untuk memanfaatkan sampah atau limbah rumah tangga untuk bisa diolah menjadi sesuatu yang bernilai ekonomis,’’, ujarnya
Dari sampah yang dikumpulkan warga dan masyarakat ini nanti kan kita akan membeli, jadi otomatis wargapun tak hanya membantu membersihkan lingkungan sekitarnya tapi juga dapat menambah penghasilan dari sampah-sampah yang disetor ke rumah kompos ini’’, pungkasnya.
BACA JUGA:Antisipasi Wabah Penyakit, Dandim OKU Bersihkan Sampah Pasar Baru Baturaja
Pupuk kompos adalah jenis alami dan pupuk organik yang berasal dari penguraian sampah organik seperti dedaunan.
Dari laman balittanah.litbang.pertanian.go.id, kompos disebut juga sebagai pupuk yang terdiri atas daun, jerami, alang-alang, rumput, dedak padi, batang jagung, sulur, dan bahan organik lain.
Meskipun pengomposan sebenarnya terjadi secara alami namun campur tangan manusia seperti penambahan mikroorganisme pengurai, pengomposan membuatnya terjadi lebih cepat.