https://palpres.bacakoran.co/

12 Fakta Menarik Lampung yang Wajib Kamu Ketahui, Apa Saja? (bagian 2 tamat)

Gajah Sumatera di Way Kambas Lampung.-batiqa-

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM  - Provinsi Lampung, yang beribukota di Bandar Lampung ini merupakan wilayah ujung di Pulau Sumatera.

Provinsi ini memiliki luas keseluruhan 35.376,50 kilometer persegi. 

Keindahan alam bawah laut Lampung juga sudah terkenal.

Keindahan itu menjadi salah satu daya tarik yang memikat banyak pengunjung. 

BACA JUGA:12 Fakta Menarik Lampung yang Wajib Kamu Ketahui, Apa Saja? (bagian 1)

Namun Lampung juga memiliki keindahan dan keunikan lain.

Berikut fakta menarik lain yang dapat kita lihat tentang provinsi paling selatan di Sumatera ini:

7. Penghasil Kopi Robusta

Selain buah pisang, kopi Lampung jenis robusta juga tak kalah terkenal bahkan sudah mendunia.

Berdasarkan keterangan situs Kemenlu, kopi robusta dari Lampung menjadi salah satu penyumbang kontribusi ekspor terbesar di Indonesia.

BACA JUGA:Hampir 200 Meter Gedung Ini Jadi yang Tertinggi di Sumatera, Gedung Medan dan Palembang Lewat!

Negara yang dituju antara lain Aljazair, Armenia, Belgia, Bulgaria, Republik Ceko, Mesir, Georgina, Jerman, Yunani, Hong Kong, India, Italia, Jepang, Malaysia, Maroko, Portugal, Rusia, Singapura, Swiss, Inggris, Afrika Selatan, Rumania, Iran, Amerika Serikat, dan Swedia.

Mendunianya kopi Lampung karena memiliki cita rasa yang unik dan mampu bersaing dengan kopi-kopi di dunia seperti Brazil.

Selain itu, tekstur kopi ini lebih lembut dengan rasa asam dan pahit yang menyatu. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan