https://palpres.bacakoran.co/

Suara PKB Dapil OKU Timur Melesat, Optimis Rebut Kursi Pimpinan DPRD

Suara PKB dari 5 Dapil di Kabupaten OKU Timur melesat-Foto:Arman Jaya/-palpres

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Suara Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten OKU Timur sampai saat ini tak tertahan lagi.

Pasalnya suara PKB dari Lima Daerah Pemilihan (Dapil) yang ada di Kabupaten OKU Timur saat ini telah tercapai 59.593 suara atau 18,5 persen.

Hasil itu berdasarkan real count di Web KPU, https://pemilu2024.kpu.go.id/ update 23 Februari 2024, pukul 10.00 WIB.

Dimana progres suara masuk sudah 89,45 persen, dari yang terinput suara 1950 Tempat Pemungutan Suara (TPS) dari 2.180 TPS. 

BACA JUGA:Mantan Walikota Lubuklinggau SN Prana putra Sohe Ungguli Perolehan Suara Sementara PKB Dapil I Sumsel

Suara terbesar PKB tersebut didapat di dua dapil, sementara di tiga dapil lainnya suara PKB masih diperhitungkan, karena meraih peringkat kedua, peringkat ketiga dan peringkat keempat. 

Kemenangan terbesar PKB berada di dapil IV, yang meliputi Kecamatan Belitang, Belitang II, Belitang III dan Belitang Jaya, yakni 23.222 suara atau 27 persen.

Setidaknya ada empat orang Calon Legislatif (Caleg) yang memproleh suara terbanyak dari PKB di dapil IV. 

Diantaranya Nardianto dengan 8.979 suara, lalu Echa Indrisa dengan 5.816 suara, lalu Vindo Faisyal Anugrah dapat 3.262 suara dan Herapa Candra 3.060 suara.

BACA JUGA:4 Parpol Diprediksi Perebutkan Kursi Pimpinan DPRD PALI, Ini Hasil yang Diperoleh

Kemenangan besar PKB juga terjadi di dapil II, yang meliputi Kecamatan Madang Suku I, Madang Suku II, Madang Suku III, dan Belitang Madang Raya. 

Dimana di dapil II, PKB memproleh 15.457 suara atau 23,03 persen. Dimana Caleg yang memiliki suara tertinggi Masrin Diana yang mendulang 8.279 suara, dan Santoso yang memperoleh 5.476 suara. 

Sementara di Dapil V, yang meliputi Kecamatan Buay Madang, Buay Madang Timur, BP Bangsa Raja, PKB menempati peringkat kedua dengan 6.196 suara atau 16,12 persen.

Lalu untuk di Dapil III, PKB menempati peringkat ketiga, yang memproleh 9.479 suara atau 14,29 persen. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan