Cara Unik Pemkab Lahat Upaya Kurangi Pemakaian Produk Plastik, Simak Penjelasan Pj Bupati
ANGKAT ADIPURA : Pj Bupati Lahat, Muhammad Farid SSTP Msi didampingi Forkopimda dan petugas kebersihan DLH Lahat, mengangkat Piala Adipura ke 10 kalinya,--Bernat Koranpalpres.com---
PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Ada cara unik yang dilakukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat, guna mengurangi pemakaian produk plastik pada setiap kegiatan dilaksanakan, oleh jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
"Biasanya kalau OPD mengadakan kegiatan pasti selalu ada gelas plastik, berukuran sedang ataupun besar. Nah, kini hal itu jangan lagi dilakukan, sebagai gantinya gunakan terbuat dari eco paper cup," kata Pj Bupati Lahat, Muhammad Farid SSTP Msi, Rabu 20 Maret 2024.
Alasannya, sambung dia, produk plastik yang sering dijumpai akan membutuhkan waktu yang lama untuk terurai secara alami. Malahan setelah digunakan dibuang sembarangan tempat.
"Justru ini akan sangat merugikan. Oleh sebab itulah, mulai saat ini, ganti semua gelas tersebut dengan yang ramah lingkungan hidup," ucap dirinya.
BACA JUGA:Lokasi Ngabuburit Seru Warga Pagarjati di Lahat Jelang Buka Puasa, Yuk Ajak Teman dan Keluarga
BACA JUGA:SAH, Baznas Lahat Tetapkan Besaran Zakat Fitrah, Segini Nilainya
Ia menambahkan, karena sejauh ini sampah-sampah berbahan baku dari plastik ini, prosesnya harus melalui mekanisme pencacahan menggunakan alat yang canggih.
"Pendek kata, harus dilakukan daur ulang ini cara paling efektif dan efisien. Jika dibandingkan alami hingga puluhan tahun baru hancur didalam tanah," imbaunya.
Nah, kehadiran bank sampah baik di setiap instansi pemerintah, kecamatan, kelurahan, desa, sekolah bahkan pribadinya pun mulai bermunculan untuk mengurangi volume plastik.
"Bila perlu akan banyak lagi bank sampah disetiap sudut kota hingga pedesaan. Karena dapat juga diolah menjadi barang bernilai ekonomis tinggi," ucap Muhammad Farid.
BACA JUGA:2 Menu Takjil Ini jadi Favorit Pj Bupati Lahat untuk Berbuka Puasa, Yuk Kepoin
BACA JUGA:Dukung Program Ketahanan Pangan, Kodim 0405/Lahat dan Dinas TPHP akan Lakukan Ini
Disinilah, masih kata dia, peran aktif semuanya untuk terus meningkatkan kemampuan, kualitas dan kuantitas sehingga lingkungan hidup menjadi sehat, bersih dan nyaman.
"Pengolahan sisa-sisa sampah rumah tangga, tentunya dapat membantu terciptanya iklim yang sejuk dan sehat, selain itu, dapat dimanfaatkan atau dijual sehingga mendatangkan pemasukan tambahan," pungkasnya.