PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Pj Bupati OKI, Ir Asmar Wijaya MSi membuka resmi Pasar Bedug Ramadan di pusat kuliner Taman Segitiga Emas Kayuagung, Rabu tanggal 20 Maret 2024.
Puluhan UMKM binaan Dinas Koperasi, UKM dan Perindustrian Kabupaten OKI ikut meramaikan dalam giat Pasar Bedug yang bekerja sama dengan Bank Sumsel Babel Cabang Kayuagung.
Terlibatnya UMKM ini menjadi angin segar bagi para pelaku usaha kecil dan menengah untuk mempromosikan produk mereka kepada masyarakat luas.
Pj Bupati mengatakan, Pasar Bedug ini pertama digelar dan menerapkan sistem digital.
BACA JUGA:Pemkot Prabumulih Fokus Program Pangan Murah dan Tidak Gelar Pasar Bedug, Ini Alasannya
"Pasar Bedug digital pertama kali digelar OKI, namun di sini juga melayani belanja cash. Pasar Bedug ini kerja sama Bank Sumsel Babel cabang Kayuagung," ujar Pj Bupati Asmar.
Lanjutnya, Pasar Bedug Digital Ramadan yang berada di Taman Segitiga Emas Kayuagung memiliki lokasi yang sangat strategis.
Karena Taman Segitiga Emas merupakan kawasan pusat kuliner yang belum dioperasikan, sehingga keberadaan pasar bedug digital ini menjadi daya tarik baru bagi masyarakat.
Salah satu keunggulan Pasar Bedug Digital Taman Segitiga Emas adalah tersedianya area parkir yang luas.
BACA JUGA:Siap siap Berburu Kuliner di Pasar Bedug Taman Segitiga Emas Kayuagung
Hal ini tentu sangat penting untuk menampung kendaraan para pengunjung yang ingin berbelanja takjil di pasar tersebut.
"Pasar Bedug Digital Taman Segitiga Emas merupakan tempat yang tepat untuk berburu takjil buka puasa bersama keluarga dan tetangga. Di sini, tersedia berbagai macam makanan menu berbuka puasa dengan harga yang terjangkau," jelasnya.
Sementara itu, Kepala Bank Sumsel Babel Cabang Kayuagung, Shafwat Saka Al Amini mengatakan, Pasar Bedug Digital Taman Segitiga Emas menyediakan 27 stand untuk para pedagang yang ingin berjualan takjil.
Rincian merchant di pasar bedug digital Taman Segitiga Emas, 16 stand merupakan binaan Bank Sumsel Babel Cabang Kayuagung dan 11 stand merupakan binaan Dinas Koperasi OKI.
BACA JUGA:Tekan Inflasi, Pemda Muratara Bakal Rutin Gelar Operasi Pasar Selama Ramadan 2024, Catat Jadwalnya