PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Kehadiran Yamaha Gear 125 dengan warna baru di dua varian yaitu S Version dan Standard Version membuat sepeda motor Yamaha terlihat jadi lebih energik.
Tampilannya juga menjadi lebih sporti dibanding sebelumnya.
Seperti dikemukakan pabrikan asal Jepang tersebut, bahwa peremajaan yang dilakukan bertujuan agar pelanggan menjadi lebih percaya diri.
Belum lagi ditambah beragam fitur andalan masih tetap dipertahankan sehingga meningkatkan kenyamanan.
BACA JUGA:Ini Daftar Harga Motor Yamaha pada Maret 2024, Tidak Ada Kenaikan Harga
Antonius Widiantoro, Asst. General Manager Marketing - Public Relation PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) dalam keterangan resmi (15/03).
Mengatakan kebutuhan berkendara yang beragam dan terus berkembang memacu Yamaha untuk menghadirkan kendaraan roda dua agar lebih maksimal.
"Oleh karena itu kami menghadirkan warna baru pada Yamaha Gear 125 dengan kombinasi warna serta grafis guna meningkatkan kepercayaan diri dari penggunanya,” ungkap dia.
Yamaha Gear 125 S Version, kombinasi warna Matte Blue dan Matte Red dengan perubahan tarikan garis grafis serta aksen emas, memberikan kesan modern.
BACA JUGA:Yamaha DT125 2024 Update Yamaha Trail Bike Legend, Yuks Intip!
Kombinasi itu kemudian dipadukan warna coklat pada jok sehingga tampilannya semakin berkelas dibanding sebelumnya.
Sedangkan Yamaha Gear 125 Standard Version memiliki lima pilihan warna baru.
Ada kombinasi hitam dan biru tua sehingga membuat motor terkesan kuat.
Lalu ada warna merah yang dipadukan biru serta putih untuk memberi kesan muda dan sporti.
BACA JUGA:Beli Yamaha Lexi LX 155 di Blibli, Dapatkan Cashback Rp500 Ribu plus Cicilan 0 Persen