PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Warga Palembang dibuat geger lantaran sebuah kapal jukung terbakar yang disertai ledakan di perairan Sungai Musi.
Hal ini didapatkan setelah kapal tersebut selesai melakukan pengisian bahan bakar di SPBB di dekat Jembatan Ampera.
Tepatnya berada di Kelurahan 3-4 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu (SU) I Palembang, Senin 1 April 2024 sekira pukul 21.31 WIB.
Bahkan asap dan api yang melambung tinggi membuat warga dan nelayan yang berada di Tempat Kejadian Perkara (TKP) kaget hingga menjadi pusat perhatian.
BACA JUGA:Selalu Sajikan Konten Berkualitas, Bacakoran.co Grup Pilihan Pembaca Indonesia
Salah satu warga, Andi menuturkan, bahwa saat kejadian ia sedang duduk dan terdengar suara ledakan keras yang ia kira itu merupakan suara petasan.
"Saya mengira ada anak yang main petasan di sekitar saya duduk, karena anak-anak sekitar sering bermain hal itu, tapi setelah saya cek itu berasal dari sebuah kapal yang meledak di Sungai Musi," ujarnya.
Sementara, saksi mata, Diki menerangkan, bahwa kapal jukung terbakar datang dari arah 7 Ulu dan mengarah ke Jembatan Ampera hingga terjadinya peristiwa tersebut.
"Kita melihat kapal itu telah terbakar dan meledak hingga terbawa hanyut, dan posisinya kapal itu sudah berada di Boom Baru," terang Diki kepada wartawan.
BACA JUGA:SMB IV Ajak Senantiasa Berbagi Berkah kepada Mereka yang Kurang Mampu, Pahalanya...
BACA JUGA:Sidak Stok dan Keamanan Pangan Selama Ramadan dan Lebaran, Pj Sekda Palembang Temukan Ini
Dalam pemadaman api sendiri, katanya pihak pemadam kebakaran dibantu warga setempat melakukan pemadaman bersama-sama untuk melakukan pemadaman api.
"Kita membatu proses pemadaman bersama warga setempat dan petugas pemadam kebakaran, dalam upaya memadamkan api tersebut, dengan membagi tempat untuk melakukan pemadaman api dari atas Sungai Musi," akunya.
Bahkan kapal itu sengaja dibuat hanyut agar tidak mengenai rumah warga sekitar. Atas kejadian itu pun Kapolda Sumsel, Irjen Pol A Rachmad Wibowo SIK langsung meninjau lokasi TKP.