PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Ratusan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lahat formasi 2023, yang baru saja dilantik dan diambil sumpah oleh Pj Bupati Lahat, Muhammad Farid SSTP Msi belum lama ini langsung dikumpulkan.
Plt Direktur RSUD Lahat, Linda Sri Asminarti SM SE MM menuturkan, bahwasanya mereka diberikan orientasi pembekalan sekaligus pengarahan.
"Kita mereka sepenuhnya sudah menjadi PPPK, nah untuk itu yang perlu ditekankan yakni pelayanan kesehatan kepada pasien maupun keluarganya," sebut dia, Rabu 17 April 2024.
Selain itu, sambungnya, mereka ketika dalam bertugas agar lebih ramah, sopan santun termasuk beretika sesuai visi dan misi RSUD Lahat.
BACA JUGA:KEBANGETAN, Proyek Dinding Penahan Desa Banjar Sari Lahat Bernilai Rp 10 Miliar Mangkrak, Kok Bisa
BACA JUGA:GERCEP, DPD Golkar Lahat Siapkan Kader Terbaik Bertarung Bursa Cabup 2024
"Tidak ada lagi kesan yang kurang enak dari keluarga pasien, saat pelayanan di masing-masing instalasi, supaya dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas," ungkap dirinya.
Ia menyebutkan, sesuai instruksi dari Pj Bupati Lahat, agar tenaga medis dapat menjalankan tugas serta kewajibannya benar-benar profesional.
"Bukan sekedar pelayanan terhadap pasien semata, melainkan perlu diperhatikan setiap fasilitas umum yang ada," imbaunya.
Ia mencontohkan, misalnya kebersihan serta kerapian ruangan, ketersediaan air pada kamar mandi, supaya RSUD Lahat jauh dari kesan kurang baik.
BACA JUGA:Kapolres Lahat Gelar Halal Bihalal dengan Seluruh Personel, Ini Pesannya
BACA JUGA:Kapolres Lahat Naik Motor Kawal Langsung Pemudik Dalam Arus Balik, Ini Penampakannya
"Nah, inilah yang mesti ditonjolkan pada masa kepemimpinan saya, semuanya perlahan tapi pasti harus diubah mindset (pola pikir) selama ini," terang Linda Sri Asminarti.
Dirinya berpesan, pembekalan kepada PPPK yang belum lama ini dilantik, agar sekiranya dapat bekerjasama secara baik. Untuk membawa kemajuan dan perkembangan kedepannya.
"Inilah yang diharapkan, supaya perubahan itu betul-betul terealisasi, sudah saatnya memberikan apa yang bisa kita kerjakan, untuk menghasilkan input maupun output dengan optimal," pungkas dia.