Spontan warga langsung mengevakuasi penumpang bus yang berjatuhan dari bus setelah memastikan kereta api benhenti.
Belum diketahui berapa jumlah pasti korban kecelakaan tersebut, hanya saja terlihat korban yang mengalami luka-luka disekujur tubuhnya terdiri dari orang dewasa, remaja dan anak-anak yang langsung dibawa ke RSUD Martapura.
Bahkan informasi terakhir diketahui satu korban meninggal dunia.
Informasi yang dihimpun, kereta api penumpang bernomor CC 201 83 40 itu melintas dari arah Raja Basa Provinsi Lampung menuju Baturaja Kabupaten OKU.
Sedangkan mobil Bus Putra Sulung warna biru berplat kuning BE 7037 FU melaju dari arah Belitang menuju Jakarta.
"Kecelakaan tidak dapat dihindarkan lagi karena jarak Bus dan Kereta api sudah terlalu dekat," kata seorang warga saat berada di lokasi kejadian. *