74 Anak di Palembang Munaqasyah Al-Qur’an Metode Ummi, Pekan Depan Imtihan Akbar!

Rabu 01 May 2024 - 12:42 WIB
Reporter : Trisno Rusli
Editor : Trisno Rusli

Ketua Korda Ummi Palembang, Ustaz Malik Abdul Hakim Alhafidz menjelaskan, Ummi Palembang berdiri sejak bulan Juli 2021 sebagai perwakilan dari Ummi Foundation Surabaya.

BACA JUGA:Punya Aroma Menawan! 8 Parfum Ini Paling Banyak Dicari di Online Shop, Ada Wangi Feminim Hingga Maskulin

Dalam setiap kegiatannya, Ummi Palembang fokus dalam membangun sistem pembelajaran  Al-Qur’an berbasis mutu.

Setidaknya ada 3 kekuatan mutu di dalam metode Ummi ini yakni metode yang bermutu, guru yang bermutu dan sistem yang bermutu.

Dengan kata lain, metode yang disusun ini dilakukan secara sistematis yang dilakukan oleh tim ahli pembelajaran  Al-Qur'an yang berpengalaman dan berkolaborasi dengan ahli sistem.

“Begitu juga dengan tashih dilakukan oleh ahli  Al-Qur'an yang mempunyai sanad Muttashil sampai dengan Rasullah (Qira'at Asyrah Ash Shughra),” jelas Ustaz Malik.

BACA JUGA:6 Merek Parfum Laundry Paling Wangi dan Tahan Lama Terbaru 2024, Bikin Pakaian Wangi Seharian!

Tiga mutu ini, sambung Ustaz Malik, selanjutnya diimplementasikan pada 7 program dasar seperti tashih, tahsin, sertifikasi, coaching, supervisi, munaqosyah, khotmul qur’an dan imtihan.

"Alhamdulillah, saat ini sudah ada 65 lembaga pengguna metode Ummi di Sumsel dengan santri berjumlah 6.061 siswa dan 340 guru,” sebut Ustaz Malik.

Kategori :