Peringati Hari Kartini, Pembuatan Kue Gunjing di Muara Enim Pecahkan Rekor MURI

Minggu 05 May 2024 - 01:10 WIB
Reporter : Abdul Kadir
Editor : M Iqbal

Wanita yang pandai masih kata Tyas, adalah ketika dia mampu mewujudkan cita-cita Kartini dalam mencetak anak-anak yang cerdas. 

BACA JUGA:Kirim Segera Lamaran Anda! PT Arwana Ogan Ilir Buka Loker, Ini Posisi yang Dibutuhkan

“Jangan berhenti memperbaiki diri untuk menghasilkan generasi yang berkualitas,” imbaunya.

Tyas mengimbuhkan, melalui peringatan Hari Kartini ke-145 tahun ini, ada 3 aspek yang patut dicontoh dari Kartini pahlawan wanita Indonesia yaitu kreativitas, kepedulian dan keuletan dalam belajar. 

Sehingga peran ibu sangat dirasakan dalam pembangunan bangsa Indonesia, khususnya di Provinsi Sumsel dan Kabupaten Muara Enim.

"Semoga melalui kegiatan ini menjadi inspirasi bagi Kartini muda yang akan meneruskan cita-cita Kartini,” tukasnya.

BACA JUGA:Sejarah Bandara SMB II Palembang yang Turun Kelas, Status Internasional Ternyata Disandang Sejak 1970

BACA JUGA:5 Parfum Pria Terbaik yang Memancarkan Aura Maskulin, Aromanya Menggoda dan Berwibawa!

Di kesempatan yang sama, Pj Ketua TP PKK Muara Enim Rose Mafiana dalam kesempatan itu membacakan surat Kartini yang ditujukan kepada sahabatnya, Abendanon. 

“Para ibu dapat mencontoh semangat Kartini dalam memperjuangkan hak dan cita-citanya sebagai perempuan,” tutur Rose.

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Muara Enim Yulius mengucapkan Selamat Hari Kartini. 

“Sosok Kartini telah sukses memperjuangkan kesetaraan gender di tanah air dan dirasakan manfaatnya hingga kini,”  pungkasnya.

Kategori :