PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Peserta Calon Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk Pilkada 2024 di Kabupaten OKU Timur ikuti tes tertulis dengan pengawasan yang sangat ketat, langsung diawasi Bawaslu OKU Timur dan anggota Satintekkom Polres OKU Timur.
Sebanyak 367 peserta saat tes dengan menggunakan Computer Assisted Test (CAT).
Pelaksanaan CAT ini berjalan ketat langsung diawasi Bawaslu OKU Timur dan anggota Satintelkam Polres OKU Timur.
“Kegiatan tes ini dimulai pukul 10.00 WIB, yang berlangsung di SMKN 1 Martapura, Senin 06 Mei 2024,” kata Ketua KPU OKU Timur Denis Firmansyah MPd I melalui komisioner Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat, Aldi Andriansyah SE.
BACA JUGA:GAWAT ! Mantan Bupati Lahat Periode 2018-2023 Cium Aroma Kurang Sedap Rekrutmen PPK dan PPS
BACA JUGA:Target Layani Ribuan Peserta KB Secara Gratis untuk Warga Kurang Mampu, Ini Pesan DPPKB OKU Timur
Aldi mengatakan, sebelum tes dimulai peserta wajib mengisi absensi dan peserta juga diberikan arahan terkait teknis pelaksanaan tes CAT agar tidak salah dalam mengikuti tes tersebut.
“Yang jelas yang ikut tes CAT aaat ini yang sudah lulus proses administrasi beberapa waktu lalu,” jelas Aldi.
Dijelaskanya, pelaksanaan tes CAT ini berlangsung selama tiga hari mulai Senin 6 Mei hingga Rabu 8 Mei 2024.
Dimana perhari terdapat tiga sesi dengan memakai dua ruangan lab komputer dan per ruangan berisi 25 peserta tes.
Hari pertama tambah Aldi, ada 150 peserta yang ikut tes. Kemudian hari kedua juga 150 peserta dan hari ketiga nanti hanya 67 peserta.
BACA JUGA:KPU Muara Enim Buka Rekrutmen 110 PPK Pilkada 2024, Ini Syarat dan Cara Daftarnya
BACA JUGA:Baru Dilantik Ratusan PPPK RSUD Lahat Langsung Dikumpulkan, Kira-kira Ada Apa Ya
“Jadi persesinya tes ini ada 50 peserta dibagi menjadi dua ruangan. Artinya dalam satu ruangan terdapat 25 peserta,” paparnya.
Kita berharap tes CAT ini berjalan dengan lancar. Itulah kenapa kita pilib di SMKN 1 Martapura, karena disini sarana dan prasarannya telah lengkap. Termasuk genset untuk antisipasi jika listrik padam,” tegasnya.