PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Provinsi Riau adalah sebuah provinsi di Sumatra bagian tengah. Wilayah pesisir Riau berbatasan dengan Selat Malaka. Sebelum 2004, provinsi ini juga meliputi Kepulauan Riau, sekelompok besar pulau-pulau kecil (pulau-pulau utamanya antara lain Pulau Batam dan Pulau Bintan) yang terletak di sebelah Timur Sumatra dan sebelah Selatan Singapura.
Kepulauan Riau kemudian dimekarkan menjadi provinsi tersendiri pada Juli 2004.
Kota terbesar sekaligus ibu kota provinsi Riau adalah Pekanbaru, dan kota besar lainnya setelah Pekanbaru adalah kota Dumai.
Penduduk provinsi Riau dari data 2022 berjumlah 6.493.603 jiwa, dengan kepadatan penduduk 75 jiwa/km², dan pada akhir 2023 berjumlah 6.861.237 orang.
Suku bangsa
Bermacam-macam suku bangsa kini menjadi penduduk Riau. Dari Sensus Penduduk Indonesia 2010, bahwa Melayu adalah masyarakat terbesar dengan komposisi 33,35% dari seluruh penduduk Riau.
Orang-orang Melayu ini umumnya berasal dari daerah pesisir di Rokan Hilir, Dumai, Bengkalis, Kepulauan Meranti, Indragiri Hilir, hingga ke daerah daratan di Pelalawan, Siak, Pekanbaru, dan Indragiri Hulu.
Sedangkan suku bangsa lainnya adalah Jawa (29,20%), Batak (12,55%), Minangkabau (12,29%), Banjar (4,13%), Bugis (1,95%), Tionghoa (1,85%), Sunda (1,44%), Nias (1,30%), dan lainnya 1,94%.
Suku asli Melayu Riau ada yang rumpun Minang seperti masyarakat Melayu Petalangan di sebagian Pelalawan. Ada yang dari Rokan Hulu, terutama Kampar, dan Kuantan Singingi yang memiliki kekerabatan dekat dengan Minangkabau. Sebab wilayah-wilayah tersebut memang berdekatan bahkan berbatasan langsung dengan Sumatera Barat.
BACA JUGA:Suku-suku di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung: Melayu Suku Terbesar dan Suku-suku Kecil Lainnya
Ada juga orang-orang Batak Mandailing di Rokan Hulu, yang kerap lebih mengaku sebagai Mandaling dan Melayu daripada sebagai Batak ataupun Minangkabau.
Sementara suku asal Riau lainnya sudah termasuk 6 kelompok suku terasing atau komunitas adat tertinggal (KAT) seperti: Suku Sakai, Talang Mamak, suku Akit, Bonai, Hutan dan Orang Laut dari provinsi Riau.
1. Suku Sakai
Suku asli Riau yang pertama adalah etnis Sakai. Mereka umumnya banyak tinggal di wilayah Balai Pungut, Kandis, Duri, Kota Kapur, Minas, dan berbagai daerah lainnya.