MARTAPURA, KORANPALPRES.COM - Warga gempar dengan penemuan mayat berjenis kelamin perempuan di kebun karet Desa Tebing Sari Mulya, Kecamatan Belitang Madang Raya yang diduga Korban Pembunuhan Kamis, 20 Juni 2024 sekitar pukul 08.00 WIB.
Berdasarkan informasi yang didapat mayat pertama kali ditememukan oleh Rofi'i (47), warga Desa Jati Mulyo Kampung 3 RT 10/RW 03 Kecamatan Belitang Madang Raya Kabupaten OKU Timur dan Bagas Irawan (15) warga Desa Jati Mulyo Kampung 3 RT 10/RW 03 Kecamatan Belitang Madang Raya.
Kejadian berawal pada hari Kamis tanggal 20 Juni 2024 sekitar pukul 08.00 WIB bertempat di Kebun Karet pinggir jalan Lintas Gumawang-Rasuan tepatnya di Desa Tebingsari Mulya Kecamatan Belitang Madang Raya Kabupaten OKU Timur telah di temukan mayat seorang perempuan yg belum diketahui identitasnya.
“Pada saat saksi sedang menyadap karet milik pak Asreal, saksi terkejut melihat sesosok mayat yang tertelungkup di kebun karet selanjutnya memanggil Bagas Irawan dan kemudian melaporkan kepada Perangkat Desa lalu perangkat Desa menelpon Piket Polsek Madang Suku I,” jelas Kapolsek Madang Suku 1 AKP Dwi Hendro Saputro,SH kepada awak media.
BACA JUGA:Bikin Geger, Seorang Pemancing Menemukan Mayat Tanpa Identitas di Perairan Sungai Musi
BACA JUGA:Angkut Material Bebatuan Sungai Lematang, Suharman Ditemukan Sudah Jadi Mayat, Berikut Kronologisnya
Dikatakan Kapolsek, pihak Polsek Madang Suku 1 hingga saat ini Identitas mayat belum diketahui karna tidak ditemukan identitas korban di sekitar TKP.
“Belum ada petunjuk di sekitar lokasi kejadian,angota terus berusaha mencari tahu indentitas korban,” jelasnya.
Dijelaskan Kapolsek, sejauh ini pihak Polsek Madang Suku 1 telah mendatangi TKP, mengamankan TKP, mencari keterangan saksi saksi, menghubungi Inafis Polres OKU Timur
“Setelah penyelidikan ciri-ciri mayat berjenis kelamin perempuan, tinggi kurang lebih 150 cm, memakai baju merah dengan motif kembang dan celana warna putih posisi mayat tengkurap,” kata dia.
BACA JUGA:Suku-suku di Provinsi Papua Pegunungan, Punya Keahlian Mengawetkan Mayat
BACA JUGA:Bikin Ngeri! Agar Dekat Dengan Tuhan, Sekte Ini Nekat Makan Mayat
Ditambahkanya, hingga saat ini masih menunggu Team Inafis Polres OKU Timur datang ke TKP untuk selanjutnya akan di bawa ke RSUD OKU Timur di Desa Tulus Ayu.
“Mayat korban akan kita bawa ke RSUD untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut, bagi warga yang kehilangan keluarga bisa melapor ke Polsek terdekat,” pungkasnya.