PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Presiden Joko Widodo mendadak mengganti Pj Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Agus Fatoni.
Elen Setiadi ditunjuk sebagai penggantinya.
Ada masalah apa?
Pj Gubernur Sumatera Selatan Agus Fatoni bakal diganti pada Senin, 24 Juni 2024 nanti.
Jokowi menunjuk Elen Setiadi sebagai penggantinya.
Saat ini jabatan Elen Setiadi adalah Staf Ahli Kemenko Perekonomian.
Sementara Agus Fatoni akan menduduki jabatan baru sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara.
"Iya, hari Senin dijadwalkan pelantikan Pj Gubernur Sumsel dan Gubernur lainnya," kata Kepala Biro Otonomi Daerah (Otda) Sumsel, Sri Sulastri, Sabtu 22 Juni 2024.
BACA JUGA:Intip Daftar Harga Motor Honda di Palembang, Mulai dari Rp18 Jutaan!
BACA JUGA:Info Gembira, BLT Mitigasi Risiko Pangan Rp 600 Ribu Bakal Segera Disalurkan ke KPM
Berdasarkan surat yang beredar, berbagai pejabat Pemerintah Provinsi Sumsel dijadwalkan hadir saat pelantikan nanti, seperti Asisten Pemerintah dan Kesra Setda Provinsi Sumsel Edward Candra, Kepala Otda Sumsel Sri Sulastri, dan pejabat terkait lainnya.
Informasi yang didapat palpres.bacakoran.co, pelantikan akan berlangsung di Kemendagri pada Senin, 24 Juni 2024 pukul 15.30 WIB.
Pelantikan Agus Fatoni sebagai Pj Gubernur Sumut oleh Mendagri Tito Karnavian, berbarengan dengan Pj Gubernur Sumsel yang baru, Elen Setiadi.