LAHAT - Akses jalan sepanjang lebih kurang 8 Kilometer (KM) yang menghubungkan antara Desa Pulau Pinang hingga Simpur, Kecamatan Gumay Ulu, Kabupaten Lahat dicor beton sejauh 3 km dan aspal 3 km.
"Atas nama Pemerintah Desa (Pemdes) Simpur, mengucapkan terima kasih dan syukur kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat, terutama Bupati Lahat, H Cik Ujang SH yang telah mengecor dan mengaspal jalan kami," ucap Kades, Nidi Heriansyah, Senin 13 November 2023.
Apabila selama ini, sambung dirinya, puluhan tahun dalam kondisi mengkhawatirkan dan berlubang, kini semuanya telah mulus dan aktifitas warga pun lancar.
"Tidak hanya menuju Simpur saja, melainkan destinasi objek wisata pun semakin lancar, sebut saja, Komplek Megalit Tinggi Hari 1, 2 dan 3, Grand Canyon dan titik lainnya," ungkap dirinya.
BACA JUGA:Pj Walikota Palembang Gercep Instruksikan Pengecoran Jalan Rusak Di Macan Lindungan
Disinilah, masih kata dia, berkat doa semua masyarakat, akhirnya Pemkab Lahat melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), memuluskan akses alternatif.
"Kini, penduduk tidak perlu lagi memutar apabila ingin ke kediaman sanak keluarga di seputaran Pulau Pinang. Sebab, jalan yang selama ini menunjang mereka telah dibangun," sebutnya.
Dirinya berharap, mari sama-sama menjaga, memelihara dan merawatnya sehingga bangunan infrastruktur tersebut akan kokoh dan bertahan lebih lama.
"Termasuk juga, mata pencaharian penduduk yang mayoritas berkebun yang setiap hari melintasi jalan tersebut. Sangat terbantu sekali dan tidak lagi merepotkan ketika membawa hasil bumi untuk dijual," tukas Nidi.
BACA JUGA:Warga Gotong Royong Bangun Jalan Setapak Di Desa Jagabaya Lahat, Ini Progresnya
Senada, Camat Gumay Ulu, Tarmidi SSos MM menuturkan, pihaknya sangat mengapresiasi dan mendukung dengan adanya perbaikan jalan dimaksudkan.
"Kini, bagi masyarakat yang ingin ke Gumay Ulu tinggal memilih akses alternatif. Disamping ada juga beberapa objek wisata didalamnya," ulasnya.
Untuk itulah, sebut dia, Pemerintah Kecamatan Gumay Ulu berterima kasih kepada Bupati Lahat dan Wakil Bupati (Wabup). Dengan telah diperbaiki jalan tersebut.
"Kini kondisinya sekarang sudah bisa dipergunakan oleh penduduk, untuk berkebun, melintas antar desa dan aktifitas lainya," pungkasnya.
BACA JUGA:Ratusan Pasangan Suami Istri Sirih Di OKU Timur Jalani Sidang Isbat Nikah Terpadu, Ini Nama namanya