PAGARALAM – Dua perwira di lingkungan Polres Pagaralam Polda Sumsel akan menempati jabatan baru di posnya masing-masing. Kedua perwira tersebut mengikuti acara serah terima jabatan dalam upacara di Aula Wira Satya 96 Mapolres Pagaralam, Senin (13/11/2023).
Kapolres Pagaralam, AKBP Erwin Irawan SIK memimpin langsung serah terima jabatan (sertijab) tersebut."Sejumlah perwira di jajaran Polres Pagaralam, yang dimutasikan adalah jabatan Kasat Samapta dan Kasikum," kata Kapolres.
Ia menyebutkan, kedua pejabat yang mengisi jabatan baru adalah AKP Zaldi SH kini menjabat Kasat Samapta Polres Polres Pagaralam, menggantikan Kompol Irwan Edi SH dalam rangka Pensiun.
Selanjutnya, AKP Hendrinadi SH sebagai Kasikum Polres Pagaralam menggantikan Ipda Mustopa SH yang mendapat jabatan baru sebagai Tahti Polda Sumsel.
"Mutasi biasa dalam tubuh Polri tidak terkecuali Polres Pagaralam. Jadi sesuai kebutuhan organisasi harus ada pergantian," kata AKBP Erwin.
Kapolres Pagaralam lalu memberikan pesan kepada Kasat Samapta dan Kasikum yang baru maupun yang lama ,agar tetap menjaga marwah nama baik institusi Polri.
"Mutasi dan Rotasi adalah hal biasa terjadi di tubuh Polri namun sebagai pengayom dan pelindung masyarakat tentunya kita harus selalu siap ditempatkan di mana saja," tegas dia.
AKBP Erwin juga menyampaikan selamat kepada para pejabat lama dan baru dan mendoakan agar kedepannya terus mendukung program Polri.
BACA JUGA:Komitemen Nyata, PLN Luncurkan Green Hydrogen Plant di Jakarta
"Selamat atas jabatan baru kepada Kasat Samapta dan Kasikum yang baru maupun yang lama, agar selalu mendukung program Polri di tengah masyarakat. Apalagi saat ini kita akan menghadapi tahapan pemilu 2024," pesannya.
Sehubungan dengan Pemilu beberapa waktu lalu Kapolres Pagaralam AKBP Erwin Irawan SIK MH melakukan serangkaian kunjungan ke berbagai pihak terkait dalam menghadapi Pemilu 2024 mendatang.
Ia mengatakan, menjelang perhelatan pesta demokrasi ini dia mengajak tingkatkan koordinasi dan pengawasan terhadap perkembangan isu-isu politik di Pagaralam. Kapolres menyatakan telah berkoordinasi dengan pihak KPU dan Bawaslu Kota Pagaralam.
Selain itu juga ia dan jajaran ju telah mengunjungi kantor-kantor Partai Politik yang ada di Kota Pagaralam. Kapolres mengajak seluruh Kontestan dari Partai Politik.
BACA JUGA:2 Kru Republika Berbagi Tips Menambang Cuan Lewat Tulisan di Era Transformasi Digital