PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI M. Naudi Nurdika, menerima kunjungan silaturahmi.
Sekaligus Audiensi Kepala Perwakilan SKK Migas Sumbagsel Anggono Mahendrawan, Senin 24 Juni 2024.
Bertempat di Gedung Gatot Subroto Makodam II Sriwijaya Palembang. Kunjungan Kepala Perwakilan SKK Migas Wilayah Sumbagsel.
Tidak lain bertujuan untuk mempererat kerjasama dan tali silaturahmi yang telah berjalan baik selama ini.
BACA JUGA:Korem Gapo Gelar Perlombaan Olaharaga Dalam Rangka HUT Ke-43, Ini Buktinya
BACA JUGA:Kembali Dilaksanakan, Prajurit dan PNS Korem Gatam Ikut Penyuluhan P4GN
Dalam kunjungan tersebut, Pangdam II Sriwijaya didampingi Asops Kasdam II Sriwijaya, Asintel Kasdam II Sriwijaya, dan Aster Kasdam II Sriwijaya.
Sementara itu, Kepala Perwakilan SKK Migas Sumbagsel didampingi oleh Analis Senior Operasi SKK Migas Febrian, Ibu Dona Arimanda dan Ibu Tanya Dwi Adinda serta beberapa General Manager dan Staf SKK Migas.
Kunjungan silaturahmi ditandai dengan saling tukar cenderamata antara Kepala Perwakilan SKK Migas Sumbagsel dan Pangdam II Sriwijaya dan diakhiri dengan sesi foto bersama.
Sebelumnya, dalam rangka mempererat tali silaturahmi, Panglima Kodam II Sriwijaya Mayjen TNI M. Naudi Nurdika dan Ketua Persit KCK Daerah II Sriwijaya Ny. Rika Naudi Nurdika, melakukan kunjungan ke PT Dexa Medica Palembang.
BACA JUGA:Pejabat Tertinggi Korem Gamas Ini Memimpin Sertijab 2 Pejabat Baru
BACA JUGA:Dandim Sarko Mengecek Langsung Kesiapan Motor Babinsa Dalam Membantu Masyarakat di Pedesaan
Hal itu disampaikan Kapendam II Sriwijaya Kolonel Inf Drs. Paiman, M.I.P., dalam rilisnya di Palembang, Kamis 13 Juni 2024.
Diungkapkan Kapendam bahwa, dalam kunjungan itu, Pangdam II Sriwijaya didampingi Kasdam II Sriwijaya beserta sejumlah pejabat utama Kodam II Sriwijaya.
Asrendam II Sriwijaya, para Asisten Kasdam II Sriwijaya, Kajasdam II Sriwijaya, Kakesdam II Sriwijaya dan Kapendam II Sriwijaya.