PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Antusias ribuan masyarakat di kota Palembang cicip kopi Sumsel dalam program Gerakan Serentak Minum kopi Terbanyak di Pelataran Benteng Kuto Besak (BKB), Sabtu 13 Juli 2024.
Warga Palembang semangat mengikuti kegiatan minum kopi serentak ini terutama di kalangan pelajar dan remaja hingga pelataran BKB tumpek blek.
Minum kopi serentak terbanyak ini merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh Kamar Dagang Indonesia (Kadin) Sumsel yang akan menggelar Event Minum Kopi Serentak untuk Pecahkan Rekor MURI.
Kegiatan ini pula merupakan inisiatif dari Pemerintah Sumsel untuk Majukan Kopi Sumsel bersinergi dengan stakeholder yang didukung oleh BUMN/BUMD.
BACA JUGA:3 Provinsi di Indonesia Penyumbang Kopi Terbesar Dunia, Sumatera Selatan Nomor 1
Tidak hanya itu, namun acara ini juga akan memberikan semangat baru bagi Petani dan Ekosistem Kopi dalam meningkatkan Ekonomi serta mempromosikan komoditas kopi Sumsel.
Hadir dalam acara tersebut Pj Walikota Palembang, Ucok Abdulrauf Damenta beserta jajaran OPD.
Ia mendukung kopi daerah dapat terkenal di kancah internasional, Ucok sangat mengapresiasi kegiatan tersebut.
“Saya mengapresiasi acara Cicip kopi serentak, selain mengenalkan produksi petani lokal, juga dapat mendorong petani lokal ke kancah internasional,” harap dia dibincangi usai acara.
Sementara itu Wendy, salah satu pelajar di Sumsel yang antusias ikut serta dalam kegiatan minum kopi serentak mengaku senang mencoba kopi Sumsel meski dirinya tidak begitu suka kopi.
“Seru kak cicip kopi, minum kopi sekalian kumpul samo kawan-kawan,” kata Wendy sambil mencicipi kopi Sumsel.
Kegiatan oleh Kadin ini menunjukkan komitmennya membawa Kopi Sumsel ke kancah internasional dan lebih dikenal dunia.
Minum Kopi Serentak terbanyak di Benteng Kuto Besak (BKB), Palembang, melibatkan kurang lebih 10.000 peserta dari Kota Palembang dan 17 kabupaten Sumsel dimana diprediksi ada sekitar 27.000 peserta.
BACA JUGA:REKOR MURI! Lebih 1000 Masyarakat Muba Ngopi Bareng Sambil Bekarang