PRABUMULIH - Tidak kurang dari seribu bibit aneka buah dibagikan Kapolres Prabumulih, AKBP Witdiardi SIK MH.
Kepada insan pers menjadi mitranya menyemarakkan HUT Humas Polri ke-72, Selasa (17/10/ 2023).
Lewat pembagian bibit aneka buah ini, Kapolres Prabumulih secara tidak langsung mengajak insan pers peduli lingkungan.
"Benar adanya kegiatan yang kita lakukan tersebut dalam menyemarakkan HUT Humas Polri ke-72, dan alhamdulillah berjalan lancar," ujarnya, Rabu (18/10/2023).
BACA JUGA:Mau Pegang Senpi Anggota Polres Prabumulih di Tes Kejiwaan
AKBP Witdiardi menerangkan, bahwa Polres Prabumulih bersama insan pers, melakukan penghijauan.
Selain itu, akunya lewat pembagian ini bentuk pelestarian lingkungan dan penanaman kepedulian insan media dengan lingkungan sekitar mereka.
Dengan melakukan penanaman bibit, katanya yang telah diberikan kepada insan pers untuk mereka tanam.
“Ini juga bentuk sinergitas Polres Prabumulih bersama insan pers, kalau kita menjaga lingkungan. Jelas lingkungan menjaga kita,” pesan Mantan Kapolres Mukomuko, Polda Bengkulu ini.
BACA JUGA:Ribuan Guru PPPK Di Palembang Ikuti Sosialisasi PP 49/2018, Ini Pesan Ratu Dewa
Sementara itu, Ketua PWI Prabumulih, Mulwadi berterima kasih atas bantuan bibit buah kepada insan pers.
Ia menjelaskan, bahwa kegiatan ini sangat luar biasa yang digelar oleh Kapolres Prabumulih, AKBP Witdiardi SIK MH.
"Ini sesuatu yang luar biasa, karena menanamkan kita untuk mencintai lingkungan sekitar tempat tinggal kita," ungkapnya.
Untuk itu, ia harapkan kegiatan seperti ini terus digalakkan oleh Polres Prabumulih dalam upaya melestarikan lingkungan.
BACA JUGA:Penting! Kapolda Sumsel Rapat Koordinasi Bersama KPU